Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pledis Entertainment Kembalikan Hak Cipta dan Royalti Lagu IZ*ONE

Baca di App
Lihat Foto
Koreaboo
Girlband Korea Selatan, IZ*ONE.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - CEO dari Pledis Entertainment, Han Sung Soo, akhirnya mengembalikan hak cipta dan royalti atas lagu IZ*ONE.

Sebagai informasi, Han Sung Soo mendapatkan keuntungan secara tidak adil dari royalti untuk musik IZ*ONE karena mendaftarkan hak ciptanya di bawah nama istrinya.

Baca juga: CEO Pledis Entertainment Mundur sebagai Produser IZ*ONE

Han Sung Soo mengatakan bahwa ia tidak berpikir untuk menerima royalti dengan nama istrinya. Padahal ia sendiri ikut dalam proses kreatif pembuatan lagu dan ingin mendapatkan kompensasi atas usahanya itu.

Pada Senin, 15 Juni 2020, Dispatch melaporkan bahwa mereka telah melakukan pengecekan dengan Korea Music Copyright Associatio (KOMCA) untuk mengetahui bahwa satu dari delapan lagu sebelumnya terdaftar atas nama So Jay, istri Han Sung Soo.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Mnet Pastikan IZ*ONE Akan Comeback pada Februari

Dari hasil pemeriksaan, So Jay sudah tidak tercatat lagi sebagai penulis lagu kecuali satu lagu IZ*ONE yang berjudul "We Together".

Oleh sebab itu, Han Sung Soo akan mengembalikan royalti yang didapatnya secara tidak adil dengan nama istrinya.

Baca juga: Member IZ*ONE Miyawaki Sakura Vakum dari Siaran Radio di Jepang

Sebuah sumber dari Pledis Entertainment membenarkan laporan tersebut.

"Laporan yang menyatakan CEO Han Sung Soo menyerahkan haknya untuk lagu-lagu IZ*ONE dan akan mengembalikan royalti yang diambilnya secara tidak adil atas nama istrinya adalah benar," kata sumber tersebut kepada Sport Kyunghyang.

Baca juga: Batal Gelar Showcase, Comeback IZ*ONE Tetap Jalan

"Laporan tersebut menyatakan bahwa itu adalah tujuh lagu (yang ia brikan hak ciptanya), tetapi haknya untuk lagu yang tersisa "We Together" juga akan diserahkan. Dia sekarang tidak memiliki bagian dari lagu IZ*ONE," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi