Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Festival Film Indonesia 2020 Tetap Digelar 5 Desember

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Lukman saat dijumpai di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12/2019).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Festival Film Indonesia 2020 akan tetap digelar sesuai jadwal awal, yakni pada 5 Desember 2020.

Komite Penyelenggara FFI sejak jauh-jauh hari sudah menjadwalkan Malam Pengumuman Nominasi pada 7 November dan Malam Penganugerahan pada 5 Desember.

Beberapa ajang penghargaan film dunia, seperti Oscar dan BAFTA, sudah mengumumkan akan memundurkan jadwal penyelenggaraan mereka di tahun ini akibat adanya pandemi corona.

Baca juga: Berjaya di FFI 2019, Film Kucumbu Tubuh Indahku Tayang Lagi di Bioskop

"Secara pelaksanaan tentunya di tahun ini berbeda. Kita harus mempersiapkan segala kemungkinan," kata Lukman Sardi selaku Ketua Komite FFI dalam konferensi pers virtual, Selasa (16/6/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adapun Lukman menjelaskan bahwa tim Komite sudah menyiapkan dua alternatif untuk pelaksanaan Malam Pengumuman Nominasi dan Malam Penganugerahan Piala Citra.

Dua alternatif yang sudah disiapkan oleh FFI adalah pelaksanaan langsung dengan protokol kesehatan ketat dari pemerintah atau menggelarnya secara virtual.

Baca juga: Rianto, Penari Lengger di Kucumbu Tubuh Indahku Bangga Muhammad Khan Menang FFI 2019

"Mudah-mudahan apapun bentuknya tidak mengurangi nilai-nilai Festival Film Indonesia," kata Lukman Sardi.

Sejauh ini FFI sudah berhasil mengumpulkan 53 judul film panjang yang tayang di bioskop sejak 1 Oktober 2019 hingga 15 Maret 2020.

FFI juga masih membuka peluang bagi film-film yang perilisannya tertunda akibat bioskop ditutup selama masa pandemi corona ini.

Film-film tersebut nantinya akan dikurasi oleh tim penjurian dan hasilnya akan diumumkan sesuai jadwal yang disebutkan di atas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi