Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Lee Min Ho dan Peran-perannya sebagai Pria Kaya Raya

Baca di App
Lihat Foto
Netflix, The King Eternal Monarch
Aktor Lee Min Ho dalam adegan di drama Korea, The King: Eternal Monarch
|
Editor: Kurnia Sari Aziza

KOMPAS.com - Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho kembali memukau para penonton dengan aktingnya di drama The King: Eternal Monarch.

Pria kelahiran 22 Juni 1987 ini muncul sebagai aktor senior yang telah membintangi drama-drama populer hingga di luar Korea Selatan, salah satunya Indonesia.

Kualitas aktingnya pun sudah tidak diragukan lagi.

Baca juga: Sinopsis Boys Over Flowers, Drama Korea Populer yang Dibintangi Lee Min Ho

Ketika berakting, Lee Min Ho kerap digambarkan sebagai sosok pria tampan yang kaya raya, bahkan hampir tak pernah ia memerankan tokoh sebagai orang miskin.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com merangkum karakter-karakter orang kaya yang diperankan oleh Lee Min Ho sebagai berikut:

1. The King: Eternal Monarch 

Drama terbaru Lee Min Ho, The King: Eternal Monarch baru saja selesai ditayangkan.

Berperan Sebagai Lee Gon, Lee Min Ho digambarkan sebagai seorang kaisar raja yang tidak hanya kaya, tetapi nyaris sempurna.

The King: Eternal Monarch bercerita tentang Kaisar Lee Gon (Lee Min Ho) dan detektif Jung Tae Eul (Kim Go Eun), yang tinggal di alam semesta paralel.

Baca juga: Sinopsis Faith Episode 1, Perjalanan Lee Min Ho Menemukan Dokter Dewa

Lee Gon diceritakan harus menjadi raja sejak usianya masih kecil.

Ia pun tumbuh sebagai pemimpin yang tegas, berani sekaligus lemah lembut, dan selalu dijaga puluhan ajudan ke mana pun ia pergi.

2. Boys Before Flowers 

Boys Before Flowers adalah drama yang dirilis pada 2009 lalu, diadaptasi dari drama televisi Taiwan, Meteor Garden muncul pertama kali pada 2001. 

Drama itu diangkat dari komik terkenal Jepang, Hana Yori Dango.

Lee Min Ho berperan sebagai Gu Jun Pyo, tokoh Dao Ming Si, versi Korea yang digambarkan sebagai sosok anak orang kaya yang tampan, menawan, populer, memiliki banyak teman, dan cukup sombong.

Baca juga: Sinopsis The Heirs, Ketika Lee Min Ho Harus Memilih Cinta atau Warisan

Terlebih, ia merupakan pentolan dari kelompok murid terkaya di sekolah.

Hingga akhirnya, ia bertemu Geum Jan Di (Ku Hye Sun), perempuan sederhana yang awalnya ia benci kemudian sangat dicintainya. 

3. Personal Taste

Drama berikutnya, Lee Min Ho beradu akting dengan aktris Son Ye Jin.

Lee Min Ho sebagai Jin Ho adalah digambarkan sebagai pria yang menyenangkan, homoris dan tulus.

Di sini, lagi-lagi ia digambarkan sebagai pria mapan yang memiliki pekerjaan yang menjanjikan.

Baca juga: Sinopsis Personal Taste, Drakor yang Dibintangi Lee Min Ho dan Son Ye Jin

Park Gae In (Son Ye Jin) yang baru saja putus cinta juga akan kehilangan pekerjaan.

Di tengah rasa frustasi Park Gae jin, muncullah Jeon Jin Ho (Lee Min Ho) yang menjadi teman sekamarnya, yang dia kira adalah seorang gay.

Jeon Jin ho menawarkan pindah bersamanya untuk membantunya secara finansial.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Lee Gon, Si Raja yang Diperankan Lee Min Ho

Gae In mulai mengandalkan Jin Ho untuk dukungan emosional, tetapi yang tidak dia ketahui, Jin Ho sebenarnya bukan gay dan memiliki perasaan padanya.

4. City Hunter

Berbeda dari drama sebelumnya, kali ini Lee Min Ho bermain sebagai seorang anak yang ingin membalas dendam ayahnya.

Pesona Lee Min Ho memerankan karakter bernama Lee Yoon Sung tak diragukan lagi.

Ia yang menyamar di Blue House sebagai ahli IT, sehingga ia dapat menindaklanjuti dengan rencana ayahnya untuk membalas dendam.

Baca juga: 4 Adengan Romantis Lee Min Ho dan Kim Go Eun di The King: Eternal Monarch

Di drama ini, Lee Min Ho menampilkan kemampuannya beradegan laga.

Meski citra orang kaya tidak terlalu menonjol, tetapi di drama ini Lee Min Ho memiliki keterampilan elite yakni insinyur dalam bidang IT, lulusan universitas di Amerika Serikat.

Di Blue House, ia bertemu Kim Na Na (Park Min Young), yang bekerja sebagai pengawal.

Baca juga: Pesona Tak Terbantahkan Lee Min Ho di Layar Kaca Indonesia

Keduanya membentuk aliansi karena mereka menyadari bahwa rencana mereka untuk membalas dendam sama. 

5. The Heirs

Drama yang tak kalah hits yang dibintangi Lee Min Ho adalah The Heirs.

Selain dibintangi Lee Min Ho, drama ini juga bertabur bintang, seperti Kim Woo Bin, Kim Ji Won, Krystal, Choi Jin Hyuk, Kang Min Hyuk dan masih banyak lagi.

Kemampuan akting Lee Min Ho sebagai Kim Tan mampu membuat penonton menjadi emosional.

Kim Tan adalah pria kaya raya, anak bungsu pemilik perusahaan besar di Korea Selatan.

Baca juga: Sinopsis Faith, Drakor Lawas Lee Min Ho yang Bakal Tayang Lagi

Ia juga diketahui menempuh pendidikan di Amerika Serikat sebelum akhirnya kembali ke Korea Selatan.

Cha Eun Sang (Park Shin Hye) adalah siswa sekolah menengah yang sepertinya tidak bisa istirahat.

Dia mencoba melacak saudara perempuannya yang meninggalkan keluarga mereka di AS dan dia bertemu Kim Tan (Lee Min Ho) dalam prosesnya.

Baca juga: Idolakan Lee Min Ho, Nagita Slavina: Cakepnya Mutlak

Gairah dan tekadnya untuk bersama Eun Sang begitu romantis untuk ditonton.

6. The Legend of The Blue Sea

Dalam drama Legend of The Blue Sea, Lee Min Ho berperan sebagai Heo Joon Jae, penipu yang mengambil keuntungan dari orang-orang untuk mendapatkan banyak uang.

Dalam drama ini, Lee Min Ho mampu berubah menjadi siapa pun yang menunjang aksinya sebagai penipu, seperti pesulap, pilot, pemilik perusahaan terkenal dan tokoh-tokoh orang kaya lainnya.

Di sisi lain, Heo Joon Jae diketahui merupakan anak kandung Direktur Heo. 

Baca juga: Legend of the Blue Sea di Indosiar, Saat Lee Min Ho Jatuh Hati pada Putri Duyung

Berawal ketika Heo Jun Jae (Lee Min Ho) bertemu Shim Chung (Jun Ji Hyun). 

Dia terpesona oleh dunia di sekitarnya dan memiliki beberapa kesulitan untuk menyesuaikan diri, hingga Jun Jae menyadari bahwa Shim Chung sebenarnya adalah putri duyung yang lambat laun dia cintai.

Nah, jadi kamu setuju kan kalau Lee Min Ho ini memang berbakat memerankan karakter orang kaya? 

Kamu suka karakter Lee Min Ho yang mana nih? 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi