Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Denny Caknan Diumumkan Bakal Tampil di Konser Ambyar Tak Jogeti

Baca di App
Lihat Foto
YOUTUBE/HOOKSpace
Denny Caknan dalam sebuah konser di Sleman City Hall.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Pihak promotor konser Ambyar Tak Jogeti Tribute to Didi Kempot, Garindo Media Tama, mengumumkan Danny Caknan bakal bergabung dalam konser tersebut.

Danny Caknan menjadi penyanyi pertama yang diumumkan bergabung dalam konser yang akan digelar di Gelora Bung Karno Jakarta pada November 2020 mendatang.

Diketahui, Denny Caknan merupakan salah satu penyanyi dan pencipta lagu pop Jawa dan koplo asal Ngawi, Jawa Timur.

Pemilihan Denny Caknan dalam konser itu lantaran dia dinilai sebagai salah satu musisi yang konsisten dalam jalur musik tradisional.

Baca juga: Lagunya 2 Kali Diklaim Orang Lain, Denny Caknan: Emosi Banget

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mendapat kesempatan tampil di konser Ambar Tak Jogeti, Denny Caknan merasa terhormat karena baginya mendiang Didi Kempot merupakan mentornya dalam bermusik.

"Almarhum Pakde Didi Kempot sosok yang sangat berarti dalam karir bermusik saya. Beliau sangat humble dan selalu memberikan wejangan-wejangan positif untuk anak muda penyanyi Jawa seperti saya,” kata Denny Caknan lewat siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (18/6/2020).

Denny Caknan juga berharap nantinya konser tersebut dapat dinikmati semua penggemar Didi Kempot.

Baca juga: Pakai Konsep Hologram di Konser Didi Kempot, Promotor Pastikan Harga Tiket Tak Berubah

"Untuk penggemar Pakde Didi Kempot dan penggemar saya, mari kita wujudkan impian Pakde Didi Kempot untuk tampil di Gelora Bung Karno, Jakarta,” ucap Denny Caknan lagi.

Diberitakan sebelumnya, Konser Ambyar Tak Jogeti Trubute to Didi Kempot akan dilangsungkan pada 14 November 2020 mendatang, di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Pihak promotor menjanjikan akan menghadirkan Didi Kempot dalam bentuk hologram.

Baca juga: Konser Ambyar Tak Jogeti, Sajikan Hologram Didi Kempot dan Harga Tiket Tak Naik

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi