Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jefri Nichol Ungkap Efek yang Dirasakan saat Mengonsumsi Ganja

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/MUTHIAH NURAINI S
Jefri Nichol berpose pada press conference film Seperti Hujan yang Jatuh ke Bumi di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Jumat (13/3/2020). Film ini merupakan adaptasi dari novel best seller karya Boy Candra yang akan tayang tahun ini.
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor muda Jefri Nichol mengungkap bagaimana efek yang ia rasakan ketika mengonsumsi ganja beberapa waktu lalu.

Jefri Nichol menyampaikan ini dalam diskusi bertema "Pemenjaraan Pengguna Ganja Medis" yang diselenggarakan oleh Voice Of Indonesia pada Kamis (18/6/2020).

Diketahui, sebelumnya Jefri Nichol sempat mengaku mengonsumsi ganja karena punya masalah kesulitan tidur.

"Saya merasakan efek mengantuk karena (senyawa) THC-nya (Tetrahydrocannabinol), dan itu yang saya baca bahwa dapat membantu tidur. Yang saya tahu seperti Fidelis, Reyndhart (pengguna ganja alasan medis) juga mencoba menggunakan ganja untuk menyembuhkan penyakitnya," ucap Jefri Nichol.

Baca juga: Jefri Nichol Sayangkan Stigma Masyarakat pada Pengguna Narkotika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski masih menjadi perdebatan, Jefri Nichol mempertanyakan mengapa Indonesia belum meriset ganja dari sisi medis dan ilmiahnya.

"Orang-orang kayak gitu enggak dipertimbangkan penggunaannya (untuk medis). Makanya saya bingung kenapa Indonesia belum juga nih melakukan riset soal itu," ucap Jefri Nichol.

Meski skala prioritasnya belum seberapa, menurut Jefri Nichol, setidaknya riset dapat menjawab berbagai perdebatan soal fakta dan mitos seputar ganja selama ini.

Termasuk, riset mengenai manfaat ganja untuk keperluan medis.

Baca juga: Jefri Nichol: Pengguna Narkotika Lebih Butuh Bimbingan ketimbang Penjara

"Mungkin urgensinya enggak seperti ganja dapat menyembuhkan gitu, tapi poin saya kalau memang tanaman ganja berguna dan bisa menyembuhkan penyakit orang-orang ini kenapa aksesnya enggak dipermudah saja dengan cara meregulasi pengguna ganja daripada mengkriminalisasi," tutur Jefri Nichol.

Diketahui, karena pernah mengonsumsi ganja, Jefri harus berurusan dengan hukum ketika tertangkap menggunakan ganja pada tahun 2019 lalu.

Setelah menjalani persidangan, pada 11 November 2019, Jefri dinyatakan bersalah oleh Hakim Ketua Krisnugroho dan dihukum menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur selama tujuh bulan.

Baca juga: Jefri Nichol Cerita Pengalamannya Jalani Rehabilitasi Narkotika

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi