Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

8 Rekor BLACKPINK dari Lagu How You Like That

Baca di App
Lihat Foto
Koreaboo
BLACKPINK rilis single comeback bertajuk How You Like That pada 26 Juni 2020
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Girl group BLACKPINK tak habis-habis menciptakan rekor dari lagu comeback terbaru mereka, "How You Like That" yang diluncurkan pada 26 Juni 2020 pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.

Sejak grup beranggotakan Jisoo, Jennie, Rosé, dan Lisa ini melakukan siaran live count down dan disambung dengan penayangan premiere video musik di YouTube, mereka telah sukses mencatatkan rekor.

Baca juga: Pecahkan Rekor, BLACKPINK Kalahkan BTS dengan Video How You Like That

1. Premiere YouTube dengan penonton terbanyak

Penayangan premiere video musik lagu yang bernuansa hip hop ini menjadi premiere dengan penonton terbanyak yakni mencapai 1,65 juta pemirsa di seluruh dunia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilansir dari BBC News, pencapaian ini melewati prestasi boy group BTS yang dibuat Februari lalu.

Baca juga: Cerita Jennie BLACKPINK soal Memar di Lutut karena Koreografi Single Baru

2. Video musik views terbanyak dalam 24 jam

Dalam 24 jam setelah resmi dirilis, How You Like That telah ditonton sampai 82,3 juta views di YouTube.

Tentu hasil ini jauh di luar ekspektasi sebab para Blink (sebutan fans BLACKPINK) yang melakukan "streaming party" awalnya hanya menargetkan 50 juta dalam 24 jam.

Baca juga: Hari Ini Comeback, BLACKPINK Ungkap Pesan dalam Lagu How You Like That

3. Sukses 100 juta views kurang dari 2 hari

Hanya selang beberapa jam grup asuhan YG Entertainment ini kembali menorehkan sejarah dengan jumlah views 100 juta dalam waktu 32 jam.

Prestasi ini sebelumnya juga dipegang oleh BTS dengan waktu 37 jam.

Poster 100 juta tersebut langsung diunggah di Instagram BLACKPINK pada 28 Juni dini hari.

Bahkan member Rosé dan Jisoo juga mengucapkan terima kasih kepada Blink lewat Insta Story masing-masing.

Baca juga: Makeup Artist BLACKPINK Dituding Lakukan Plagiarisme

4. Baru dua hari dapat 10 juta likes

Lagu yang menjadi pre-release single untuk full album mereka yang dijadwalkan rilis September mendatang ini juga lansgung mendapat 10 juta likes di YouTube padahal baru dua hari tayang.

Kesuksesan BLACKPINK melampaui video musik Senorita yang dibawakan oleh Shawn Mendes dan Camila Cabello yang menunggu hingga 41 hari.

5. Spotify

Dikutip dari Soompi, ketika rilis lagu ini debut di nomor 5 chart Global Top 50 harian, menetapkan rekor baru untuk girl grup secara keseluruhan (bukan hanya Kpop).

Sejak itu, "How You Like That" merangkak naik dan saat ini berada di urutan 2 di chart

Global Tip 50 untuk tanggal 27 Juni, menjadikannya lagu dengan peringkat tertinggi dari artis K-pop mana pun dalam sejarah Spotify.

6. Ranking 1 iTunes di 60 negara dalam sehari

Pada 27 Juni pukul 07.00 KST, dikutip dari Soompi, agensi YG Entertainment mengonfirmasi How You Like That memuncaki peringkat satu tangga lagu Top Songs iTunes di 60 negara.

7. Real time All Kill

Untuk rekor domestik di Korea Selatan, BLACKPINK berhasil menggenggam predikat real time all kill (RAK).

Perhitungan RAK ini diambil dengan memperhatikan kriteria dari layanan streaming seperti MelOn, Soribada, Flo, Bugs, Genie, di mana semuanya harus berada di peringkat satu.

8. Tampil di show Jimmy Fallon

Pada 27 Juni lalu BLACKPINK juga tampil di acara televisi Amerika Serikat,  “The Tonight Show Starring Jimmy Fallon”.

BLACKPINK tidak terbang ke Negeri Paman Sam melainkam tampil secara virtual.

Mereka menampilkan tarian How You Like That untuk pertama kalinya setelah rilis dan juga berbincang serta bermain game bersama Jimmy Fallon.

Baca juga: Cedera Kaki Jelang Comeback, Jennie BLACKPINK Jelaskan Penyebabnya

Lagu How You Like That sendiri dijelaskan oleh member Jisoo sebagai lagu untuk menyemangati agar bangkit dan tidak patah semangat meski di dalam situasi kelam.

Dari liriknya banyak fans yang menduga lagu ini tentang karma dan tak lain ditujukan kepada para haters.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi