Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Akri: Patrio Masih Hidup

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Cumi-cumi
Akri yang mengungkapkan kerinduan pada grup lawaknya Patrio. (Bidikan layar YouTube Cumicumi).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Muhammad Akri Falaq atau lebih dikenal dengan nama Akri mengajak Eko Patrio dan Parto untuk kembali berkumpul.

“Kita ngumpul begini ngasih tahu, bahwa Patrio masih hidup,” ujar Akri seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Cumicumi, Kamis (2/7/2020).

Baca juga: Akri Patrio Ajak Parto dan Eko Kembali Ngelawak Bersama?

Tidak hanya itu, Akri juga mengungkapkan kerinduannya untuk kembali bersama menghibur para penggemarnya.

Terlebih dengan format acara Ngelaba yang sukses melambungkan nama Patrio.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Akri Ingin Kumpul bersama Parto dan Eko Patrio karena Teringat Hal Bersejarah

“Yang paling kangen kumpul dengan format Ngelaba ya, di situ kita punya rumah sendiri (namanya) Ngelaba,” ucap Akri lagi.

Akri berharap permintaannya itu dapat didengar oleh Eko dan Parto.

Mengingat ada sebuah rumah Patrio yang seharusnya dapat diurus oleh mereka.

Baca juga: Akri Patrio Sempat Diragukan sebagai Ustaz, Jadi Bahan Mainan Anak-anak Saat Melawak

Sebagai informasi, Patrio merupakan sebuah grup lawak yang didirikan pada 10 November 1994 yang diisi oleh Parto, Eko dan Akri.

Popularitas grup lawak Patrio diraih saat mereka membuat program acara Ngelaba yang ditayangkan oleh salah satu stasiun televisi swasta. Program acara itu mengudara selama 13 tahun.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi