Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kasus Pencemaran Nama Baik Johnny Depp Terus Berlanjut meskipun Ada Pelanggaran

Baca di App
Lihat Foto
AFP PHOTO/PATRICK HAMILTON
Aktor Johnny Depp dan istrinya, aktris Amber Heard, tiba di pengadilan Southport, Gold Coast, Australia, Senin (18/4/2016).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia

KOMPAS.com - Kasus pencemaran nama baik Johnny Depp oleh surat kabar The Sun akan berlangsung beberapa hari ke depan setelah bintang Hollywood itu dinyatakan melanggar perintah pengadilan.

Aktor Pirates Of The Caribbean ini diketahui menggugat penerbit News Group Newspapers (NGN) dan editor eksekutif The Sun Dan Wootton atas artikel yang tayang pada April 2018. 

Artike itu menyebut Depp sebagai "pemukul istri" sehubungan dengan tuduhan yang dibuat oleh mantan istri Johnny Depp Amber Heard.  

Baca juga: Punya Akun Instagram, Johnny Depp Cover Lagu John Lennon

Johnny Depp telah membantah keras tuduhan itu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim hukum NGN berpendapat, Johnny Depp "melanggar" perintah pengadilan karena dia belum menyerahkan serangkaian dokumen antara dia dan asistennya, Nathan Holmes. 

Hakim pengadilan Nicol kemudian memutuskan bahwa Johnny Depp telah melanggar "perintah pengecualian", yang mengharuskan Johnny Depp untuk mengungkapkan dokumen dari proses pencemaran nama baik secara terpisah terhadap Amber Heard di AS. 

Baca juga: Berseteru dengan Amber Heard, Johnny Depp Ungkap Insiden Nyaris Kehilangan Jari

Di mana pengadilan sebelumnya telah mendengar bahwa proses ini "sedang berlangsung".

NGN berpendapat bahwa kasus tersebut harus dibatalkan setelah pelanggaran perintah pengadilan. 

Namun, Hakim Nicol pada Kamis (2/7/2020), mengabulkan permohonan Depp untuk “pembebasan dari sanksi”, membuka jalan bagi persidangan untuk dimulai pada Selasa (7/72020).  

Baca juga: Profil Johnny Depp, Pemeran Kapten Jack Sparrow

Keputusan Pengadilan Tinggi untuk melanjutkan persidangan adalah bersyarat dengan alasan bahwa bintang Hollywood tidak mencari sanksi terhadap Heard karena diduga melanggar perintah pengadilan dalam proses pencemaran nama baik yang sedang berlangsung di AS, seperti dilaporkan Sky News. 

Kasus ini diperkirakan akan berlangsung selama tiga minggu. 

Dengan begitu, baik Depp maupun Heard akan melakukan perjalanan ke London dari rumah masing-masing di Perancis dan Amerika. 

Baca juga: Profil Amber Heard, Pemeran Mera di Film Aquaman

Sementara, kasus pencemaran nama baik yang dibawa oleh Depp terhadap Heard akan berlangsung di Amerika pada tahun depan. 

Kasus hukum antara Johnny Depp dan mantan istrinya Amber Heard menjadi pelik. 

Setelah keduanya saling melaporkan atas dugaan KDRT, Depp juga melaporkan surat kabar The Sun karena dianggap telah memberitakan hal yang menyudutkan Depp. 

Baca juga: Muncul Petisi agar Amber Heard Diputus sebagai Brand Ambassador Produk Kosmetik

Selain itu, pihak Johnny Depp juga menganggap Amber Heard telah melakukan playing victim.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: NME
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi