Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Film Burning, Misteri di Balik Kehidupan Yoo Ah In dan Steven Yeun

Baca di App
Lihat Foto
AsianWiki
Poster film Burning
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Burning termasuk salah satu film Korea yang mencuri perhatian saat dirilis pada 2018 lalu.

Bahkan film garapan sutradara Lee Chang Dong ini masuk seleksi tahap 2 Academy Awards kategori Best Foreign Language Film.

Film bergenre drama misteri ini dibintangi Yoo Ah In, Steven Yeung, dan Jeon Jong Seo.

Sedangkan kisahnya diadaptasi dari cerita pendek berjudul Barn Burning karya Haruki Murakami.

Baca juga: Sinopsis The Battle: Roar to Victory, Kisah Nyata Perjuangan Memerdekakan Korea

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Burning mengisahkan seorang pemuda bernama Lee Jong Su (Yoo Ah In).

Jong Su yang masih kesulitan mencari pekerjaan tetap setelah lulus, memutuskan kerja serabutan.

Saat itulah ia bertemu dengan teman lamanya, Shin Hae Mi (Jeon Jong Seo).

Baca juga: Sinopsis Film Korea A Company Man, So Ji Sub Jadi Pembunuh Bayaran

Mereka akhirnya makan bersama dan Jong Su pun diajak ke apartemen Hae Mi.

Hae Mi kemudian mengungkapkan rencananya pergi ke Afrika untuk bertemu suku Bushman.

Ia juga meminta tolong Jong Su memberi makan kucingnya selama ditinggal ke Afrika.

Pertemuan tersebut membuat Jong Su jatuh cinta dan berharap Hae Mi cepat kembali ke Korea.

Baca juga: Diadaptasi dari Film Korea, 5 Film Indonesia Ini Tak Kalah Menarik

Sayangnya, saat bertemu kembali, Hae Mi mengajak Ben (Steven Yeun).

Ben adalah pria kaya yang ditemui Hae Mi saat terjebak di bandara Kenya.

Sejak saat itu mereka jadi sering bertemu.

Bahkan Ben juga ke kampung halaman Jong Su di Paju dan banyak bercerita.

Baca juga: Mengerikan, Begini Penampakan Poster Film Baru Yoo Ah In dan Park Shin Hye

Ben mengungkapkan hobi anehnya yang kemudian gagal dipahami Jong Su.

Bagaimana tidak, Ben mengaku rutin membakar green house di pedesaan dan target selanjutnya berada di dekat kampung Jong Su.

Sampai suatu hari, Jong Su dibuat kebingungan setelah Hae Mi tiba-tiba menghilang.

Apa yang sebenarnya terjadi?

Misteri yang menyelimuti Jong Su, Hae Mi, dan Ben bisa disaksikan dalam film Burning yang tayang di Viu mulai Minggu (12/7/2020).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: AsianWiki
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi