Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Naya Rivera Menghilang dan Fakta Barunya, Josey Dorsey Sendiri dan Dugaan Tenggelam di Danau Piru

Baca di App
Lihat Foto
Filepic
Bintang serial Glee, Naya Rivera
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com – Berita hilangnya bintang serial Glee, Naya Rivera di Danau Piru Ventura, Amerika Serikat, pada Rabu (8/7/2020), begitu mengejutkan publik.

Dugaan sementara, Naya Rivera menghilang karena tenggelam ketika berenang di Danau Piru.

Meskipun demikian, pihak kepolisian masih terus berupaya menemukan keberadaan aktris berusia 33 tahun itu. 

Baca juga: Bintang Serial Glee, Naya Rivera Diduga Tewas Tenggelam di Danau Piru

Berikut fakta kasus menghilangnya Naya Rivera, seperti dirangkum Kompas.com.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Menyewa perahu

Naya Rivera pergi ke Danau Piru, sebuah danau buatan di Los Padres, National Forest, Ventura, Amerika Serikat, pada Rabu (8/7/2020).

Sebelum dinyatakan menghilang, menurut kabar stasiun TV lokal KNBC, Naya Rivera diketahui menyewa sebuah perahu di danau itu pada hari Rabu sore waktu setempat. 

Baca juga: [POPULER HYPE] Laudya Cynthia Bella Reuni BBB | Naya Rivera Hilang | Mpok Atiek Bisnis Kelapa

Tidak sendiri, Naya Rivera mengajak serta putranya, Josey Dorsey, yang masih berusia empat tahun.

2. Josey Dorsey ditemukan seorang diri

Tepat tiga jam setelahnya, seorang pengemudi perahu lain melintas dan melihat sebuah perahu yang terapung-apung di danau tersebut.

Di atas perahu itu, ditemukan putra Naya Rivera, Josey Dorsey seorang diri dengan mengenakan jaket pelampung. 

Baca juga: Kronologi Bintang Serial Glee, Naya Rivera Hilang di Danau Piru

Pengemudi perahu tersebut akhirnya langsung melaporkan ke petugas penjaga di Danau Piru.

Petugas penjaga Danau Piru lantas menghubungi pihak berwajib untuk memulai penyelidikan.

3. Josey Dorsey ungkap sang ibu sedang berenang

Kepada penyidik, Josey Dorsey mengatakan, awalnya dia dan ibunya sedang berenang.

Namun, setelah lama menunggu, ibunya tak kunjung kembali ke perahu yang mereka sewa. 

Baca juga: Anak Naya Rivera, Josey Dorsey Ungkap Ibunya Berenang di Danau Sebelum Menghilang

Karena tak kunjung datang, selama beberapa jam Josey Dorsey terapung-apung sendirian di atas perahu.

4. Diduga tewas tenggelam

Dilansir dari CNN, Jumat (10/7/2020), Wakil Sheriff Wilayah Ventura, Chris Dyer, mengatakan, Naya diduga meninggal dunia karena tenggelam.

"Kami menduga kecelakaan itu terjadi dan dia tenggelam di danau," kata Wakil Sheriff Wilayah Ventura, Chris Dyer, pada konferensi pers, Kamis (9/7/2020). 

Baca juga: Profil Naya Rivera, Bintang Serial Glee yang Hilang di Danau Piru

Lebih lanjut, Chris Dyer mengatakan, upaya pencarian dan penyelamatan aktris berusia 33 tahun ini telah bergeser ke upaya pemulihan.

"Tujuannya utamanya tetap membawa Naya Rivera pulang ke keluarganya," ujar Chris.

5. Unggahan terakhir Naya Rivera

Sebelumnya, dihari yang sama saat dinyatakan menghilang, Naya Rivera baru mengunggah foto dirinya tengah mengecup manis sang anak, Josey Dorsey, lewat akun Instagram-nya, @nayarivera, pada Rabu (8/7/2020). 

Baca juga: Naya Rivera Hilang, Anaknya Berusia 4 Tahun Ditemukan Sendirian di Perahu

Bersama unggahan foto tersebut, Naya menuliskan keterangan hanya sedang berdua dengan sang anak.

“Just the two of us (hanya kami berdua),” tulis Naya Rivera sebagai keterangan foto.

Unggahan tersebut dipenuhi oleh komentar netizen yang berdoa supaya Naya Rivera dapat ditemukan dan kembali pulang ke keluarganya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi