Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

House Tour, Ashanty Sebut Rumah Cinere sebagai Rumah Tumbuh

Baca di App
Lihat Foto
YouTube The Hermansyah A6
Ashanty lacuna home tour, berharap videonya jadi kenangan setelah pindah rumah
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Ashanty menyebut rumahnya yang berada di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, sebagai rumah tumbuh.

Disebut sebagai rumah tumbuh karena ada beberapa ruangan yang beralih fungsi dari awal pembuatan.

“Dari rumah bagus jadi tumbuh karena enggak jelas. Setelah kita uangnya segini terus kita bangun lagi, nambah ini, nambah ini lama-lama kok kayak tumbuh, tumbuh,” kata Ashanty dikutip Kompas.com dari kanal YouTube The Hermansyah A6, Kamis (16/7/2020).

Salah satu ruangan yang tadinya tidak ada adalah ruangan kerja untuk tim YouTube dan salon yang sekarang sudah menjadi gudang.

Baca juga: Ashanty Sedih Rumah Cinere Laku Terjual, Kenapa?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Tumbuh lah ruang kalian (menujuk tim YouTube), salon jadi gudang. Pokoknya semuanya udah berantakan,” tuturnya.

Kemudian Ashanty melakukan house tour atau tur keliling rumah memperlihatkan beberapa ruangan, termasuk yang sudah beralih fungsi.

“Ini tadinya perpustakaan aku sama mas Anang, kita tuh pembaca buku banget. Lihat sekarang jadi (tempat untuk tim YouTube), ini dari buku agama banyak banget. Makanya, kita enggak mau rumah terlalu gede tuh kayak begini,” ujar Ashanty.

Selain itu, ada juga home theater atau tempat menonton film yang juga sudah dialihfungsikan menjadi ruangan kerja tim YouTube.

“Nah mau lihat enggak home theater kita, nih coba sedih enggak jadi ruangan YouTube home theater-nya. Sekarang ada kasurnya, tempat mereka tidur, sofa gue juga,” ucapnya.

Baca juga: Atta Halilintar Berikan Kejutan untuk Aurel, Ashanty: Andai Suamiku Romantis

Setelah itu, Ashanty menunjukkan ruang belakang rumahnya, yakni studio musik dan ruang salon yang sudah jadi gudang.

“Mau lihat yang lebih sedih enggak? Ini adalah salon. Biasanya Uteng jahat banget dijadiin gudang. Ini buat biliar, biliar di mana, lampunya di mana, sekarang jadi kadang-kadang tempat makan prasmanan,” kata Ashanty.

Ashanty juga menunjukan mushalanya yang sekarang jarang terpakai, karena dia lebih sering shalat di kamar.

Baca juga: Gelar Pesta Ulang Tahun Mewah untuk Aurel, Ashanty: Mungkin Jadi Acara Terakhir

“Mushalanya, karpetnya enggak aku pasang suka bau karena buat tempat tidur mereka. Sekarang cuma boleh buat shalat,” ujar Ashanty.

Ashanty mengatakan, sengaja untuk membuat video home tour agar kelak video tersebut bisa menjadi kenangan.

Diketahui, Ashanty dan Anang Hermansyah sudah menjual rumah cinere dengan harga Rp 35 miliar.

Baca juga: Reaksi Anang dan Ashanty Saat Aurel Hermansyah Ceritakan Keromantisan Atta Halilintar

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi