Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tiara Andini: Dul Jaelani Tak Pernah Ungkapkan Perasaan, Hanya di Lagu Saja

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Rian Ekky Pradipta
Tiara Andini alias Tiara Idol saat berbincang dengan Rian DMASIV
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Tiara Andini mengaku, Dul Jaelani tidak pernah mengutarakan perasaan kepadanya. 

Hal itu Tiara katakan dalam vlog Rian D'MASIV seperti kutip Kompas.com di kanal YouTube Rian Ekky Pradipta, Rabu (22/7/2020).

Awalnya, Rian menanyakan tentang sebuah lagu yang diciptakan Dul untuk Tiara.

Tiara pun menjelaskan lagu itu bermula ketika Dul ditantang untuk membuat lagu secara spontan. 

Baca juga: Kata Tiara Andini Soal Perseteruan Fansnya dengan Fans Lyodra

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat itu, Dul sedang menjadi bintang tamu di acara Indonesian Idol.

Kemudian Dul menjadikan Tiara sebagai inspirasi dalam lagunya.

"Karena ada aku di sebelahnya jadi dia bilang aku jadi objek lagunya gitu, dia bikin lagu tentang aku," ucap Tiara.

Rupanya lagu itu pun berlanjut menjadi sebuah singel yang dirilis oleh Dul.

Maia Estianty, ibunda Dul juga ikut menyumbangkan suaranya dalam lagu itu. 

Baca juga: Keluarga Punya Pengaruh Besar dalam Karier Bermusik Tiara Andini

Mendengar hal tersebut, Rian merasa penasaran dengan hubungan antara Tiara dengan Dul.

Namun, Tiara mengaku, kedekatan dia dan Dul hanya sebatas hubungan pekerjaan. 

Bahkan, Tiara menyebut putra bungsu musisi Ahmad Dhani itu tidak pernah mengungkapkan perasaan kepadanya. 

Baca juga: Kerap Ikut Ajang Pencarian Bakat, Tiara Andini: Suka yang Menguji Mental

"Enggak sih, kami cuma profesional dalam panggung saja," kata Tiara 

"Dul pernah mengutarakan perasaan?" tanya Rian.

"Enggak. Engak pernah (utarakan perasaan) hanya di lagu aja," timbap Tiara lagi.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi