Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alasan Ernest Prakasa Berhentikan Putranya dari Sekolah, Singgung soal Biaya

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Kompas.com
Ernest Prakasa di Menara Kompas
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Sineas dan komika Ernest Prakasa memutuskan memberhentikan putranya, Snow Auror Arashi dari sekolah.

Ernest rupanya punya alasan tersendiri mengapa ia mengambil langkah tersebut.

Saat dihubungi Kompas.com, Rabu (29/7/2020), Ernest mengatakan, Snow kurang bisa mengikuti sistem belajar online yang diterapkan selama masa pandemi Covid-19 ini.

Baca juga: Ernest Prakasa Putuskan Putranya Berhenti Sekolah, Kenapa?

"Iya berhenti sekolah, benar. Jadi gini, dia itu kan sekarang masih TK A ya, nah terus sejak school from home ini belajar dari rumah ada kelas online gitu, nah dia enggak suka," kata Ernest.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Dia kayak ogah-ogahan, pokoknya susah bangetlah enggak kooperatif untuk diajakin sekolah online ini," sambungnya.

Ernest mengatakan putra bungsunya memang tidak terlalu suka bermain gawai, seperti halnya sang kakak, Sky.

Baca juga: Anaknya Berhenti Sekolah, Ernest Prakasa Rencanakan Homeschooling

Awalnya, Ernest mempertimbangkan biaya yang akan ia keluarkan apabila Snow berhenti sekolah dan kembali lagi.

Namun, Ernest dan sang istri, Meira Anastasia, akhirnya bersepakat untuk Snow berhenti sekolah.

"Sementara sekolah itu kan setiap bulan gua harus bayar dong, sekarang kalau gua cabut nanti kalau misalnya mau balik sekolah lagi, gue harus bayar uang pangkal lagi sebenarnya, itu dilemanya," tutur Ernest.

Baca juga: Meira Anastasia Ungkap Alasan Ernest Prakasa Lepas Karier Kantoran demi Stand Up Comedy

"Cuma kan kami enggak tahu kapan lagi akan masuk ke sekolah. Ya sudah kami ambil keputusan yang berdasarkan sudah pasti saja, yaitu berhenti sekolah biar kami enggak usah bayar SPP sia-sia," tambahnya.

Meski demikian, Ernest Prakasa punya opsi lain dalam mengarahkan pendidikan bagi Snow.

Setelah berdiskusi dengan Meira, Ernest berencana mendaftarkan Snow untuk homeschooling.

Baca juga: Ernest Prakasa Ungkap Awal Mula Terjun sebagai Komika

"Kami sebenarnya seriously considering homeschooling karena dia anaknya tuh senang banget main sendiri, berjam-jam dia enjoy banget begitu. Jadi, kayaknya mungkin opsi homeschooling cocok buat dia," ucap Ernest.

Bahkan, Ernest Prakasa sudah bertanya langsung kepada Snow tentang rencananya itu.

"Tadi gua tanya, 'Adek kamu kan lebih suka di rumah kalau nanti enggak ke sekolah, jadi nanti ada tutornya datang ke rumah mau enggak?', 'mau' katanya," ujar sutradara film Imperfect itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi