Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Soal Pernikahan, Danilla: Sekarang Belum Penting

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Danilla Riyadi dalam jumpa pers syukuran 500 ribu penonton film Pretty Boys di Ecology Kemang, Jakarta Selatan, Senin (30/9/2019)
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Danilla Riyadi mengatakan saat ini pernikahan belum menjadi sesuatu yang penting baginya meski usianya sudah memasuki angka 30.

Hal itu dikatakan Danilla saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Onad, The Leonardo's, seperti dikutip Kompas.com, Kamis (30/7/2020).

"Untuk sekarang gue berani bilang (pernikahan) enggak penting, lebih ke belum sih, karena gue merasa gua harus tetap bersama dengan seseorang one day menurut gua, not today," kata Danilla.

Menurut Danilla, hal itu dilatarbelakangi dengan kebiasaannya yang selalu melakukan banyak hal seorang diri. 

Baca juga: Danilla Ungkap Sosok Pacarnya, Seniman Pahat dan Beda Usia 9 Tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditambah, Danilla melihat banyak teman perempuannnya yang menikah karena status sosial. 

"Gue enggak tahu itu masalah atau apa sih, cuma gua ngerasa kayak mungkin karena gua apa-apa selalu sendiri, jadi ah pasangan nanti deh, gue akan cari yang memang bisa nge-backup gue sih," tutur Danilla.

"Banyak teman-teman gue yang married karena teman-teman lainnya sudah upload Instagram kalau mereka sudah menikah. Jadi beberapa teman gua ini terbawa oleh status sosialnya juga, sebetulnya enggak salah cuma itu bukan gua aja sih," tambahnya. 

Baca juga: Disebut Tidak Puas dengan Penjualan Album Baru, Ini Kata Danilla

Meski demikian hal itu tak membuat Danilla menutup hatinya untuk seorang pria.

Kini, Danilla diketahui sedang menjalin asmara dengan seorang seniman pahat asal Jawa Timur bernama Agus.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi