Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pro dan Kontra Artis Masuk YouTube, Gading Marten: Semua Orang Berhak Masuk YouTube

Baca di App
Lihat Foto
Bidik layar YouTube Marten and Friends.
Gading Marten sedang menjelaskan arti dari tato barunya kepada Gibran dan Roy Marten.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Gading Marten angkat bicara perihal pro dan kontra soal pesohor dunia hiburan yang bermain dengan YouTube.

Dalam kanal YouTube Marten and Friends, Gading mengatakan semua orang berhak masuk dan berkarier di dunia YouTube.

"Sebenarnya, YouTuber masuk televisi aja kita enggak ada yang protes ya. Kalau menurut gue, ini YouTube, mereka bilang YouTube sekarang bisnis doang. This is a bisnis, anyway, di televisi juga itu bisnis. Menurut gue semua orang berhak masuk YouTube," kata Gading, dikutip Kompas.com, Sabtu (1/8/2020).

Baca juga: Netflix Rilis Trailer Film Guru-Guru Gokil, Kisah Gading Marten Jadi Guru Pengganti

 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan suami penyanyi Gisella Anastasia itu menyamakan dunia YouTube sama persis seperi layar kaca.

Dari pengalamannya di dunia pertelevisian, Gading mengatakan tidak sedikit artis pendatang baru juga mulai merintis karier.

Namun, Gading tidak mengambil pusing dan terus berkarya apa yang sudsh ia mulai sedari awal.

Baca juga: Gading Marten Ungkap Hal Paling Memalukan Semasa Hidupnya

 

"Kalau misalnya kita menyerah 'ah, sudah banyak host ah, gue enggak usah jadi host'. Ya berarti kan our loss, itu kerugian untuk kita. Kita musti tambah ilmu lagi, kita bikin apa lagi sesuatu biar orang kreatif. Menurut gua sama dengan YouTube," ungkap Gading.

Baik pertelevisian atau pun YouTube, Gading menegaskan hal tersebut telah memiliki pasarnya masing-masing.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi