Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Eddie The Eagle, Kisah Pelompat Ski yang Dipandang Sebelah Mata

Baca di App
Lihat Foto
Twentieth Century Fox Film Corporation
Hugh Jackman (kanan) dan Taron Egerton (kiri) di film Eddie The Eagle
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Eddie The Eagle menjadi salah satu tontonan yang menghibur di penutup akhir pekan ini.

Film yang menggabungkan genre komedi, drama, dan olahraga ini disutradarai oleh Dexter Fletcher dan diproduseri oleh Matthew Vaugh hingga Adam Bohling.

Eddie The Eagle dibintangi oleh Hugh Jackman dan Taron Egerton dan telah dirilis pada 2016 lalu.

Film ini terinspirasi dari kisah nyata Michael “Eddie” Edwards yang diperankan oleh Taron Egerton.

Baca juga: Sinopsis Mati Suri, Nadine Chandrawinata Mati Suri dan Diteror Hantu Anak Kecil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eddie merupakan seorang atlet pelompat ski-jumper asal Inggris.

Sayangnya, ia dipandang sebelah mata oleh banyak orang termasuk negaranya karena memiliki kekurangan.

Tetapi, karena keinginan kuat, Eddie terus berlatih dan punya keberanian tinggi.

Eddie dibantu oleh seorang pelatih yang bernama Bronson Peary yang diperankan oleh Hugh Jackman.

Baca juga: Sinopsis Film Kapal Goyang Kapten, Usaha Ge Pamungkas Dkk Membajak Kapal

Dari dukungan sang pelatih, Eddie lantas membulatkan tekad dan ingin memenangkan hati para penggemarnya.

Ia bertekad membuat sejarah di Olimpiade Musim Dingin Calgary 1988.

Lantas, bagaimana perjuangan Eddie sebagai orang yang dianggap sebelah mata untuk memenangkan kejuaraan tersebut? Eddie The Eagle dapat disaksikan hari ini, Minggu (23/8/2020) pukul 21.00 WIB, di GTV.

Baca juga: Siap-siap Lihat Aksi Konyol Kim Soo Hyun di Secretly, Greatly Malam Ini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi