Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Siti Fauziah: Bu Tejo Bukan Julid Benci, tapi Skeptis terhadap Dian

Baca di App
Lihat Foto
screenshoot
Tangkapan layar karakter Bu Tejo dalam film Tilik yang viral
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Siti Fauziah menggambarkan karakter Bu Tejo yang diperankan dalam film pendek Tilik karya sutradara Wahyu Agung Prasetyo.

Siti Fauziah mengatakan, Bu Tejo merupakan salah satu warga desa di daerah Yogyakarta, Jawa Tengah.

Di sana, ia membangun rumah tangga kecil bersama pria yang yang sangat dicintainya.

Baca juga: Film Tilik, Siti Fauziah Awalnya Bukan Bu Tejo hingga Cerita Sang Sutradara

"Terus, dia itu juga ngebantu suaminya, mendampingi suaminya sampai berada di posisi yang itu lho, jago lurah," kata Siti Fauziah dalam siaran langsung Instagram @cgv.id, Selasa (26/8/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkait dengan anggapan orang-orang yang disebut nyinyir dengan kehidupan Dian, perempuan yang akrab disapa Ozi itu membantahnya.

"Terus dia itu kan sebenarnya nyinyirin Dian bukan dalam rangka dia julid benci. Ning kayak antara ya itu, skeptis, ragu-ragu, kayak 'ini cewek apa sih kerjaannya?'," ungkap Siti Fauziah.

Baca juga: Bukan Bu Tejo, Sebenarnya Siti Fauziah Ditawarkan Jadi Bu Tri di Tilik

Dia juga menggambarkan apa yang ada dipikiran Bu Tejo di dalam film Tilik tersebut.

"Dian enggak kuliah padahal, tapi Iphone 11 update, terus kayaknya kredit motor yang enggak abal-abal, nah itu kan jadi pertanyaan, 'jadi kerjaannya apa sih?' Sedangkan teman seumurannya dia itu belum punya kemampuan se-Dian," kata Siti Fauziah.

Nama Siti Fauziah seketika meroket berkat peran Bu Tejo dalam film pendek Tilik karya sutradara Wahyu Agung Prasetyo.

Kesuksesan Siti Fauziah dalam memerankan tokoh Bu Tejo membuatnya kini diperhatikan banyak orang.

Baca juga: Sukses Jadi Karakter Bu Tejo, Ini Deretan Film yang Pernah Diperankan Siti Fauziah

Film pendek karya rumah produksi Ravacana Films ini bahkan sudah ditonton lebih dari 10 juta kali di YouTube sejak dirilis 17 Agustus 2020 kemarin.

Adapun Tilik berkisah Dian, seorang kembang desa. Karena paras wajahnya, tidak sedikit lelaki yang mendekatinya hingga datang melamarnya.

Oleh sebab itu, warga desa bergunjing tentang status lajang Dian.

Dalam satu kesempatan perjalanan naik truk, dalam rangka menjenguk (tilik) Bu Lurah di rumah sakit di kota, sosok Dian terus menjadi bahan gosip oleh Bu Tejo.

Selain itu ada sosok Yu Ning (Briliana Desy) yang selalu mengingatkan Bu Tejo untuk tidak memfitnah tentang Dian.

Perjalanan tilik naik truk oleh sekumpulan ibu-ibu itu malah menjadi penuh gosip.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi