JAKARTA, KOMPAS.com - Sepanjang Agustus 2020, Viu menghadirkan sejumlah drama Jepang yang dibintangi aktor veteran Takuya Kimura, salah satunya A Sleeping Forest atau Nemureru Mori.
Drama sepanjang 12 episode ini pertama kali dirilis di Fuji TV pada 8 Oktober 1998.
A Sleeping Forest mengisahkan tentang pria misterius bernama Naoki Ito (Takuya Kimura).
Baca juga: Sinopsis Drama Jepang Engine, Mantan Pembalap Kembali Mengejar Mimpi, Tayang di Viu
Naoki pernah mengenal Minako Oba (Nakayama Miho) saat keduanya masih kecil.
Namun, Minako kehilangan semua memori tentang dirinya, termasuk ingatan masa kecilnya.
Suatu hari, Minako sedang mempersiapkan pernikahannya dengan Kiichiro Hamazaki (Toru Nakamura).
Tanpa sengaja, dia menemukan beberapa surat yang pernah diterimanya semasa kecil.
Baca juga: Sinopsis Drama Jepang Moon Lovers, Tayang di Viu
Dalam surat tersebut, seorang anak laki-laki mengajaknya bertemu di sebuah tempat bernama Sleeping Forest ketika keduanya telah dewasa.
Ketika diperhatikan, tanggal yang dimaksud hanya kurang beberapa hari lagi.
Merasa penasaran, Minako memutuskan mengunjungi Sleeping Forest yang berlokasi di kota asalnya.
Baca juga: Sinopsis Unsung Cinderella: Midori, The Hospital Pharmacist yang Segera Tayang di VIU
Sesampainya di tempat tersebut, Minako bertemu dengan Naoki.
Anehnya, Naoki mengetahui segala sesuatu tentangnya, termasuk beberapa hal yang telah dilupakan Minako.
Minako sangat terkejut dan memilih meninggalkan tempat itu.
Baca juga: Sinopsis The Passbook, Drama Thailand tentang Time Travel yang Tayang di Viu
Namun siapa sangka, Naoki ternyata mengikuti Minako dan kini hidup sebagai tetangganya.
Tak hanya itu, kehadiran Naoki perlahan membuka masa lalu kelam Minako yang selama ini berusaha dikuburnya.
Bagaimana kelanjutan ceritanya?
Drama Jepang A Sleeping Forest bisa Anda saksikan lewat layanan streaming Viu mulai Jumat (28/8/2020).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.