Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Raisa Akui Sempat Takut Remake Lagu Bahasa Kalbu

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Raisa saat dijumpai di kawasa Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (13/2/2020).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Raisa Andriana dan komposer Andi Rianto baru saja meluncurkan single terbaru bertajuk “Bahasa Kalbu” pada hari ini, Jumat (28/8/2020).

Lagu tersebut merupakan remake dari lagu yang dipopulerkan Titi DJ pada tahun 1999 dengan judul yang sama.

Raisa yang berkempatan untuk menyanyikan ulang lagu tersebut mengaku sempat ada rasa takut karena lagu “Bahasa Kalbu” sudah kental dengan suara Titi DJ.

“Ada sih ketakutan itu, ya pasti ada lah, kalau suka versi aslinya apa gimana tapi sebenarnya itu bukan maksud gue, bukan tujuan utama. Gue bukan bikin lagu ini untuk bikin lebih dari versi aslinya,” ujar Raisa, saat konferensi pers, Jumat (28/8/2020).

Baca juga: Raisa Rilis Single Terbaru Remake Lagu Titi DJ Bahasa Kalbu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istri Hamish Daud ini menuturkan, dia ingin membawakan lagu tersebut dengan versinya sendiri.

“Gue bikin lagu karena gue memang secinta itu sama lagu ini dan juga gue mau membawakan versi yang terbaik dari gue gitu, intinya itu saja” tutur Raisa.

Oleh karenanya, Raisa mengusahakan yang terbaik membawakan lagu "Bahasa Kalbu" kesukaannya ini.

“Kalau misalkan gue ngebawainnya juga jujur tanpa beban, gue rasa sih harusnya bisa deliver (sampai ke pendengar) gitu,” ujar Raisa.

Baca juga: Baru Saja Dirilis, Ini Dia Lirik Bahasa Kalbu dari Raisa

Sementara itu, komposer lagu Andi Rianto menuturkan sudah terpikirkan untuk remake lagu "Bahasa Kalbu" bareng Raisa sejak tahun 2016.

"Dari 2016, saya sudah kepikiran suatu hari mau bikin remake aransemen baru Bahasa Kalbu dan saya pengin Raisa yang nyanyi," kata Andi Rianto.

Andi Rianto juga mengatakan, pelantun lagu “Serba Salah” itu telah berhasil membawakan lagu remake “Bahasa Kalbu” dengan versinya sendiri.

“Buat saya Yaya (Raisa) berhasil membawa lagu ini jadi lagunya Yaya, itu yang paling penting,” ujar Andi Rianto.

"Bahasa Kalbu" adalah remake dari lagu terkenal karya Titi DJ, Andi Rianto dan Dorie Kalmas dengan judul yang sama.

Baca juga: Kolaborasi Apik Raisa, Isyana dan Gita Bahana Nusantara di Konser Kemerdekaan

Ide untuk meremake lagu "Bahasa Kalbu" muncul dari respon positif para penonton konser Magenta Orchestra XV tahun lalu.

Diharapkan pada aransemen baru dari Raisa dan Andi Rianto ini akan memberikan kesan lebih mewah, intim dan powerful untuk para pendengar.

Sebelumnya, mayoritas penggemar terbiasa mendengar suara Raisa dengan aransemen musik pop bersama format full band yang diisi oleh instrumen gitar, keyboard, drum, bass sebagai pondasi dasar musiknya.

Kali ini, Raisa memberikan sesuatu yang baru, "Bahasa Kalbu" adalah rilisan pertama Raisa yang bernuansa orkestra dengan fokus di strings section sebagai elemen utama aransemennya.

Baca juga: Raisa Suka Masak Saat Pandemi Corona, Hamish Daud: Saya Beruntung

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi