Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Film Ride Along, Aksi Lucu Kevin Hart Meminta Restu Ice Cube

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Film Ride Along (2014) tayang di Netflix 4 September 2020.
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com- Ride Along  merupakan film aksi komedi yang digarap sutradara Tim Story, dengan naskah ditulis oleh Greg Coolidge, Jason Mantzoukas, Phil Hay, dan Matt Manfredi.

Prekuel dari Ride Along 2 (2016) ini diperankan Ice Cube, Kevin Hart, John Leguizimo, Laurence Fishburne, dan Tika Sumpter.

Dirilis pada 17 Januari 2014, Ride Along akan tayang di Netflix mulai 4 September 2020 mendatang.

Baca juga: Sinopsis Film Ride Along 2, Aksi Kocak Kevin Hart Menangkap Bandar Narkoba

Kisahnya mengikuti seorang penjaga keamanan kampus sekaligus gamer sejati bernama Ben (Kevin Hart).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ia sedang berusaha mendapatkan doa restu dari James (Ice Cube) yang merupakan kakak dari Angela (Tika Sumpter), kekasih Ben.

Masalahnya, James yang berprofesi sebagai seorang detektif kepolisian Atlanta sangat tidak suka dengan Ben, apalagi saat mengetahui Ben berhasil masuk akademi polisi.

Ketika Ben akhirnya diterima di akademi, ia berpikir akan mendapatkan rasa hormat, menjadi polisi yang berpengalaman, serta mendapatkan restu dari James untuk menikahi Angela.

Baca juga: Sinopsis Blow, Sepak Terjang Johnny Depp Sebagai Penyelundup Narkoba

Ben pun tidak tinggal diam, ia berusaha lebih mendekatkan diri dengan satu-satunya keluarga Angela tersebut.

Mengetahui bahwa Ben menyukai adiknya, James mengundang Ben pada acara yang dirancang hanya untuk menakut-nakuti Ben agar ia keluar dari peserta latihan.

Ben juga ditantang untuk berkendara bersama James, yang sebenarnya sedang menyelidiki kasus penting selama sehari penuh, untuk membuktikan apakah Ben layak menjadi suami Angela.

Baca juga: Sinopsis Film Kindergarten Cop, Arnold Schwarzenegger Menyamar Jadi Guru TK, Segera di Netflix

Berhasilkah Ben mendapat restu dari James untuk menikahi Angela?

Jawabannya dapat Anda temukan dalam film Ride Along (2014) yang akan tayang di Netflix mulai 4 September 2020 mendatang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi