Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dua Lipa Rilis Album Remix Club Future Nostalgia, Gwen Stefani hingga BLACKPINK Ada di Dalamnya

Baca di App
Lihat Foto
Instagram Dua Lipa
Gaya musim panas penyanyi Dua Lipa dengan celana super pendek dari Chanel.
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Dua Lipa merilis album remix, bertajuk Club Future Nostalgia.

Ia menggandeng The Blessed Madonna (sebelumnya bernama The Black Madonna), DJ kelahiran Kentucky, Amerika Serikat yang kini berbasis di London, Inggris sebagai remixers.

Album ini memberikan banyak sampel classic house dan musik pop yang diramu dalam bentuk mix tape.

Banyak kolaborasi menarik dengan nama-nama besar di Club Future Nostalgia. 

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Scared to be Lonely - Martin Garrix ft. Dua Lipa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seperti Gwen Stefani, Madonna, Missy Elliott, dan BLACKPINK hadir di album ini, bersama dengan produser-produser legendaris.

Album ini juga memiliki singel andalan “Levitating” featuring Missy Elliott dan Maddona di-remix The Blessed Madonna.

Dua Lipa mengatakan, beberapa bulan belakangan sering melihat warganet berpesta dan menari di Zoom dengan lagu-lagu dari albumnya, Future Nostalgia yang dirilis Maret 2020 lalu

"Saya akhirnya memutuskan untuk membawa ‘pesta’ ini lewat The Blessed Madonna, yang menolong saya berkreasi dalam bentuk mixtape, sehingga jadilah Club Future Nostalgia. Kami mengundang banyak teman dan para legenda untuk berpartisipasi bersama kami," kata Dua Lipa, dikutip dari rilis resminya, Rabu (2/9/2020). 

Baca juga: Dalam Setahun, Kekayaan Dua Lipa Disebut Segera Tandingi Adele

The Blessed Madonna menyatakan, dia sangat tertarik dan senang ketika Dua Lipa mengajak untuk membangun ulang Future Nostalgia dalam bentuk mixtape dance ala DJ.

“Saya sangat senang, karena yang terlibat di sini bukan hanya saya, tapi juga para pahlawan musik bagi saya dari pop dan club music dalam bentuk yang baru," tutur The Blessed Madonna.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi