Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Firegate, Reza Rahadian dan Julie Estelle Menguak Misteri Gunung Padang

Baca di App
Lihat Foto
Legacy Pictures
Film Firegate atau Gerbang Neraka (2017)
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Firegate atau Gerbang Neraka merupakan film bergenre horor petualangan produksi Legacy Pictures yang dirilis pada 20 September 2017 lalu.

Karya sutradara Rizal Mantovani ini mengambil latar belakang kisah misteri Gunung Padang di Jawa Barat.

Meski begitu, kisah yang disajikan sepenuhnya fiksi.

Dalam film ini, Reza Rahadian, Julie Estelle, dan Dwi Sasono didapuk sebagai pemeran utama.

Baca juga: Sinopsis The Luminaries, Petualangan Penuh Misteri di Era Demam Emas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita film Firegate bermula ketika piramida tertua di dunia ditemukan di Gunung Padang, Jawa Barat.

Seorang wartawan majalah mistis bernama Tomo Gunadi (Reza Rahadian) kemudian ditugaskan untuk meliput situs tersebut.

Dalam perjalanannya mengungkap misteri di Gunung Padang, Tomo dibantu Guntur Samudra (Dwi Sasono), seorang paranormal kondang.

Baca juga: Sinopsis Pet Sematary, Misteri di Balik Taman Makam Kuno, Tayang di HBO GO

Di sisi lain, ada pula Arni Kumalasari (Julie Estelle), kepala tim arkeologi yang bertanggung jawab menangani penelitian di situs tersebut.

Ketiga tokoh dari latar belakang berbeda ini awalnya tak bisa bekerja sama dengan baik.

Sebagai wartawan, Tomo yakin misteri yang menyelimuti situs tersebut akan menjadi tambang uang bagi majalahnya.

Sementara Arni, yang menjunjung tinggi ilmu pengetahuan, percaya penemuannya lebih berharga dari uang.

Baca juga: Sinopsis The Babysitter: Killer Queen, Cole Kembali Diburu Kultus Setan, 10 September di Netflix

Arni juga sempat menolak bantuan dari Tomo dan Guntur karena dirinya tak percaya dengan klenik.

Setelah hal-hal di luar nalar manusia terjadi di sekitarnya, barulah Arni mau bergabung dengan Tomo dan Guntur.

Perjalanan ketiganya dalam mengungkap misteri di Gunung Padang mulai membuahkan hasil.

Teka-teki yang selama ini berusaha dipecahkan menuntun mereka pada sebuah fakta mengerikan.

Baca juga: Sinopsis Drakor Memorist, Kisah Detektif dengan Kemampuan Supranatural

Ternyata, Piramida Gunung Padang adalah penjara bagi iblis kuno yang jahat.

Tomo, Arni, dan Guntur harus mencegah iblis itu keluar supaya kehancuran umat manusia bisa dihindari.

Apa yang akan mereka lakukan untuk menjamin keselamatan manusia?

Saksikan kisah selengkapnya dalam film Firegate yang akan hadir di Netflix mulai Kamis (10/09/2020).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi