Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pengakuan Pemberi 5 Butir Pil Xanax kepada Vanessa Angel, Katanya...

Baca di App
Lihat Foto
ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN
Terdakwa kasus penyalahgunaan obat golongan psikotropika Vanesza Adzania alias Vanessa Angel mengikuti sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Jakarta, Senin (31/8/2020). Vanessa Angel didakwa atas kepemilikan psikotropika golongan IV yaitu 20 pil xanax.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Persidangan kasus dugaan penyalahgunaan narkoba dengan terdakwa Vanessa Angel masih terus berlanjut.

Pada Senin, (14/9/2020), eks kuasa hukum Vanessa, Abdul Malik dijadwalkan bersaksi di depan majelis hakim terkait pemberian lima butir pil xanax kepada istri Bibi Ardiansyah itu.

Untuk diketahui, Abdul Malik merupakan kuasa hukum Vanessa Angel ketika tersandung kasus prostitusi online di Surabaya pada awal tahun 2019.

Sementara itu, dalam dakwaan jaksa menyebutkan, Vanessa Angel mendapatkan lima pil xanax dari Abdul Malik.

Baca juga: Vanessa Angel Harap Mantan Kuasa Hukum yang Disebut Berikan Pil Xanax Dihadirkan dalam Sidang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut rangkuman pernyataan dari Abdul Malik perihal perannya dalam kasus Vanessa Angel.

Menolak bersaksi pekan depan

Abdul Malik mengaku tidak bisa hadir dalam persidangan pemeriksaan saksi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, pekan depan.

"Mana bisa, saya di Surabaya," kata Abdul saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon pada Senin (7/9/2020).

Abdul tidak bisa hadir dengan alasan wabah virus corona masih berlangsung.

"Kita sendiri ini saksi, saya kan di Surabaya. Sekarang kan kondisi ini Covid-19, kita lebih menjaga kesehatan saya. Bukannya saya enggak mau datang, senang aja saya mengklarifikasi," ucap Abdul.

"Saya kan ada BAP-nya, sumpah, itu secara UUD sah. Saya, andai kata tidak ada Covid-19, insya Allah saya mau hadir, mau memberikan keterangan apa yang ada di dalam BAP, yang sebenar-benarnya," ujar Abdul menambahkan.

Baca juga: Pemberi 5 Pil Xanax kepada Vanessa Angel Mengaku Tak Bisa Hadiri Sidang karena Pandemi

Berikan xanax saat sidang berlangsung

Lantas, Abdul Malik mengakui bahwa ia memberikan lima butir pil xanax kepada Vanessa Angel.

Kendati demikian, Abdul mengatakan Vanessa sendiri yang meminta xanax darinya saat proses persidangan kasus penyebaran prostitusi online di Surabaya.

"Kan ada saksinya itu, asistennya Ana, ada juga rekan sejawat kita pengacara, banyak waktu itu saksi. Itu tuh di ruang sidang lho dia minta," ungkap Abdul.

Abdul kemudian mengungkapkan bagaimana Vanessa Angel meminta pil xanax itu kepadanya.

"Waktu itu saya minum obat, kan cemas. Dia tahu 'obat apa, Pak? Xanax ya? Aku minta', (saya bilang) 'jangan, ini obat penenang'. Dia bilang punya resep, ya sudah saya kasih kalau ada," kata Abdul.

Baca juga: Vanessa Angel Disebut Minta Xanax karena Cemas dan Ingin Bunuh Diri

Alasan minta pil xanax

Abdul berujar, Vanessa Angel meminta xanax karena tertekan dan ingin bunuh diri sewaktu tersandung kasus prostisusi online di Surabaya.

"Ya karena dia tegang, mau bunuh diri, cemas. Namanya sidang, ramai," ungkap Abdul Malik.

Bahkan, menurut Abdul, Vanessa Angel pernah mengeluarkan pernyataan ingin bunuh diri di depan awak media.

"Iya (mau bunuh diri) dan itu di media ada semua, dia ngomong (ingin bunuh diri)," ungkap Abdul Malik.

Baca juga: Pemberi Lima Butir Pil Xanax Sebut Vanessa Angel Meminta Saat Sidang di Surabaya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi