Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Film Chaw, Teror Babi Hutan di Desa Sammaeri

Baca di App
Lihat Foto
Lotte Entertainment
Film drama aksi Chaw (2009) menceritakan kisah perburuan babi hutan pemakan manusia di sebuah desa terpencil.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Korea Chaw akan tayang menemani para pemirsanya pada Minggu (13/9/2020) malam nanti.

Disutradarai oleh Shin Jung-won, Chaw dibintangi oleh aktor Uhm Tae-Wong, Jang Hang-sun, Jung Yu-mi, Yoon Je-Moo, dan Park Hyuk-Kwon.

Film dengan genre horor serta komedi ini berdurasi 122 menit. Chaw sebelumnya telah tayang pada 15 Juli 2009 lalu.

Chaw merupakan sebutan babi hutan pemakan manusia di sekitar Sammaeri, sebuah desa di kaki gunung Jiri.

Baca juga: Sinopsis Kkondae Intern, Perjuangan Park Hae Jin Merintis Karir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film Chaw bermula saat penemuan sepotong pergelangan tangan manusia yang hancur di desa Sammaeri.

Penemuan pergelangan tangan itu membuat masyarakat ketakutan.

Pasalnya, Sammaeri merupakan desa yang tenang. Selama 10 tahun, desa ini aman tanpa dilanda peristiwa apapun.

Kemudian, dari penemuan sepotong tangan tersebut membuat keadaan mencekam.

Berselang beberapa hari, tak hanya tangan yang ditemukan, namun ada beberapa bagian tubuh lain.

Baca juga: Sinopsis Litte Voice, Kisah Brittany OGrady Kejar Mimpi Jadi Musikus

Lalu, ditemukan juga sebuah jejak kaki berlumuran darah.

Sementara itu, ada mantan pemburu, Cheon II Man (Jang Hang-seon) kehilangan cucunya.

Cheon lantas menduga kejadian tersebut ada hubungannya dengan babi hutan.

Ia akhirnya mengumpulkan warga untuk mencari babi hutan tersebut. Akankah usaha Cheon berhasil?

Film Chaw dapat disaksikan Minggu (13/9/2020) pukul 22.30 WIB di Trans7.

Baca juga: Sinopsis The Mystery of The Dragon Seal, Jackie Chan Lawan Arnold Schwarzenegger

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi