Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita El Rumi Kuliah di Inggris, Ambil Jurusan Bisnis dan Belum Bisa Balik karena Pandemi Covid-19

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
Putra kedua Ahmad Dhani, Ahmad El Jallaludin Rumi atau El Rumi saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (24/12/2019).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty, El Rumi, memilih untuk kuliah di Inggris.

Akibat kondisi pandemi Covid-19, El Rumi kembali ke Indonesia sekitar bulan April lalu.

Hingga kini, El Rumi belum kembali lagi ke Inggris karena angka positif Covid-19 Covid-19 di Indonesia yang terus meningkat.

Meski belum bisa kembali, El Rumi berujar kampusnya memberi keringanan dengan sistem belajar yang bisa dilakukan dari Indonesia.

Berikut beberapa cerita El Rumi kuliah di Inggris, seperti dirangkum Kompas.com.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Pilih jurusan bisnis

El Rumi yang sudah tiga tahun kuliah jurusan bisnis di University of Westminster, London, Inggris.

El mengatakan dia sendiri yang memilih jurusan tersebut karena telah menyukai bisnis sejak di bangku sekolah.

"Aku ternyata punya jiwa bisnis juga. Aku sebenarnya lebih senang cari duit sih," tutur putra kedua Ahmad Dhani dengan Maia Estianty itu di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/6/2017).

Baca juga: El Rumi Akui Awalnya Kikuk Tinggal Kembali dengan Maia Estianty

Ketika ditanya alasan tidak memilih jurusan musik, El Rumi memberi penjelasan.

"Karena menurutku musik tuh apa yang dikuliahin karena dari kecil juga udah ngerti musik, apalagi waktu kecil dulu juga udah kenal orkestra kan. Sekarang anak-anak band juga bukan kuliah musik," ungkap El Rumi.

2. Susah cari masker dan handsanitizer di London

Melalui vlog-nya, El Rumi menceritakan sulitnya mencari hand sanitizer dan masker di London, Inggris.

Pada bulan Maret, El Rumi mengatakan virus corona telah menyerang Inggris dengan jumlah peningkatan signifikan setiap harinya.

"Sekarang jam 08.00, gue harus ke toko obat, karena kalau jam 08.00 pagi enggak beli kehabisan stoknya," kata El dalam vlog-nya dikutip Kompas.com, Rabu (18.3.2020).

Sayangnya, El Rumi tak beruntung di toko pertama yang merupakan toko obat terbesar di London.

"Ternyata sudah habis, hand sanitizer habis, enggak jual masker juga, jadi London juga kekurangan masker dan hand sanitizer," kata El Rumi.

Baca juga: Psikologis El Rumi Sempat Terganggu Usai Ahmad Dhani dan Maia Estianty Cerai

Sampai kemudian El Rumi menemukan sebuah toko obat dan beruntung masih ada dua rak di sana, sementara satu rak telah kosong.

3. Pulang ke Indonesia

Kembalinya El Rumi ke Tanah Air lantaran studinya di London, Inggris, dirumahkan sementara karena pandemi Covid-19.

Tibanya di Indonesia, kakak dari Dul Jaelani ini langsung menetap di rumah ibundanya, Maia Estianty.

Mengingat situasi pandemi corona atau covid-19 yang tengah menyebar, El Rumi melakukan karantina mandiri selama 14 hari.

“Dan kalau ke rumah ayah, jangan ke rumah bunda selama 14 hari. Dan sekarang gue di rumah bunda mungkin setelah 14 hari gue ke rumah ayah," kata El Rumi dalam vlognya.

Mengantisipasi, El Rumi bahkan menunda untuk mencium tangan Maia Estianty setelah kepulangannya dari London, Inggris.

Baca juga: Kuliah di Inggris, El Rumi Cerita tentang Sistem Perkuliahan di Tengah Pandemi

4. Khawatir tak bisa balik ke London

Diterapkan kembali PSBB karena kasus Covid-19 di Indonesia terus meningkat, El Rumi mengaku khawatir tak bisa kembali ke Inggris.

"Itu dia yang aku khawatirkan adalah rencananya kan pulang akhir bulan ini ya, ternyata pertengahan bulan ini ada PSBB total," kata El Rumi dikutip dari kanal YouTube Starpro Indonesia, Minggu (22/9/2020).

El Rumi mengaku khawatir Inggris tidak menerima warga negara Indonesia. El berencana untuk kembali ke Inggris akhir bulan ini.

"Yang aku khawatirin sih bukan PSBB di Indonesia-nya ya, tapi lebih ke negara UK (Inggris) mau enggak terima WNI masuk ke sana," ujar El Rumi.

Sejumlah negara saat ini telah mengeluarkan peraturan penolakan izin masuk terhadap warga negara Indonesia karena pandemi Covid-19 terus melonjak.

Baca juga: PSBB Diperketat, El Rumi Khawatir Tak Bisa Kembali ke Inggris

5. Rencana kembali ke Inggris tahun ini

El Rumi mengatakan, ia berencana kembali ke Inggris untuk melanjutkan kuliahnya pada tahun ini.

"Insya Allah tahun ini aku terakhir berangkat ke London, jadi pulang-pulang sudah enggak balik lagi," ujarnya.

El Rumi akan menyelesaikan kuliahnya 8 bulan lagi.

"Kira-kira (sampai) bulan Mei tahun depan, jadi aku September tahun ini mungkin enggak balik 8 sampai 9 bulan," ujarnya.

El Rumi menuturkan, akan melakukan karantina mandiri sesampainya di Inggris nanti.

"Semoga sudah kondusif, cuma aku paling karantina 14 hari mandiri di sana," tutur El Rumi.

Baca juga: Jadi Anak Ahmad Dhani, El Rumi: Kadang Dielu-elukan, Kadang Dihina Banget

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi