Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sakit Saat Pandemi Covid-19, Polo Srimulat Khawatir dan Cemas

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Cumicumi
Komedian Polo
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Polo Srimulat mengaku sangat cemas ketika jatuh sakit di tengah virus corona mewabah di Indonesia.

Apalagi yang diderita Polo adalah penyakit paru-paru.

Diketahui, Polo Srimulat dilarikan ke Rumah Sakit Awal Bros, Bekasi, Jawa Barat pada pertengahan Juli 2020.

Baca juga: Polo Srimulat Sebut Dapat Mukjizat Tuhan Dirinya Sembuh dari Penyakit Paru-paru

 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Secara mental ada kekhawtiran, takut kan, kecemasan," kata Polo dalam kanal YouTube Cumicumi dikutip Kompas.com, Selasa (22/9/2020).

Menjalankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah, Polo yakin dia sakit bukan karena virus corona.

"Tetapi kan kita punya kontrol. Artinya lah kenapa kalau memang saya ikut protokol kesehatan pemerintah, kalau saya hidup dengan pola hidup yang baik, yang bersih, yang sehat, ngapain harus takut," kata Polo.

Baca juga: Polo Srimulat: Puji Tuhan, Saya Sudah Sehat

 

Saat ini Polo mengatakan sudah sehat setelah dirawat selama beberapa hari di rumah sakit beberapa waktu lalu.

"Puji Tuhan, saya sudah sehat. Saya sudah sehat, karena kemarin kan yang bermasalah kan paru-paru saya," kata Polo. Sudah, dokter menyatakan sehat, dokter paru-paru saya," kata Polo.

Polo menceritakan saat awal dibawa ke rumah sakit, dia masuk Instalasi Gawat Darurat (IGD) karena mengalami kesulitan bernapas.

Baca juga: Polo Srimulat Sudah Pulang ke Rumah dan Berharap Tak Dijenguk Dulu

"Kemudian saya ditidurkan, bahasa dokternya katanya saya ditidurkan. Mungkin kalau lebih gampangnya dibiuslah. Ditidurkan itu selama 8 hari," ucap Polo.

Setelah kembali sadar, Polo baru mengetahui kalau ia sudah berada di ruang Intensive Care Unit (ICU) untuk menjalani perawatan.

"Begitu sadar terus merasakan banyak yang namanya beban berat saya kalau sakit, saya harus sembuh. Saya seketika ingat Tuhan, berdoa pada Tuhan, supaya saya diberikan sembuh," kata Polo.

Baca juga: Kondisi Membaik, Polo Srimulat Kadang Masih Pakai Alat Bantu Pernapasan

Polo juga pernah dinyatakan sembuh dari penyakit paru-parunya sekitar enam atau tujuh tahun lalu.

"Jadi kira-kira enam atau tujuh tahun yang lalu terjangkit paru-paru terus sembuh total, sembuh sudah enggak ada masalah itu, eh, akhirnya mungkin belakangan kambuh," kata rekan Polo, Doyok saat dihubungi awak media, Senin (20/7/2020).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi