Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Ayu Ting Ting Nangis Gara-gara Dampingi Bilqis Sekolah Online

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG
Ayu Ting Ting di sela pembukaan toko kuenya di Jalan Patriot, Bekasi Barat, Minggu (5/11/2017).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting mengaku hampir setiap hari menangis karena mendampingi anaknya, Bilqis Khumairah Razak, sekolah online atau daring.

Ayu Ting Ting merasa sebal dengan Bilqis lantaran yang tak pernah mengerti setiap kali diberi nasihat.

"Kita dibikin nangis, bayangin aja. Belum lama kita dibikin nangis sama ini anak. Kesal aja gitu, saking kesalnya karena dibilangin enggak ngerti-ngerti," kata Ayu Ting Ting dalam kanal YouTube DAD Entertainment, dikutip Kompas.com, Jumat (25/9/2020).

Sementara itu, Ayu Ting Ting kebingungan sekaligus kelimpungan karena Bilqis yang kerap tidak ceria menjalani sekolah daring.

Baca juga: Ayu Ting Ting Cerita Perjalanan Karier Jadi Penyanyi Dangdut, Berawal dari Hajatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih lanjut, Ayu Ting Ting mengungkapkan kebiasaan Bilqis ketika sekolah daring tengah berlangsung.

"Entar ada aja nih. Sudah tiga jam belajar, dia ngerasa bosen kali ya 'Bunda, ini gimana?' Ada aja yang diiniin, 'mau minum', 'bunda sini'," ungkap Ayu Ting Ting.

Padahal, kata Ayu Ting Ting, ia sengaja meninggalkan agar Bilqis bisa fokus belajar atau berinteraksi dengan teman-temannya.

"(Masalahnya) Kita benar-benar nangis, bukan nangis yang setetes dua tetes, nangisnya benar-benar nangis, di depan dia nangis," ungkap Ayu Ting.

Baca juga: Ayu Ting Ting Tak Masalah Penghasilan Suaminya Kelak Lebih Rendah

Mengetahui Ibundanya menangis, Bilqis disebut hanya bisa berdiam diri saja tanpa adanya permintaan maaf.

"Nanti pas lagi kerja, video call, 'Bunda ini tugasnya sudah selesai', kayak enggak ada salah apa-apa gitu. Sebenarnya cari perhatian kali ya, karena kan aku setiap hari kerja," ujar Ayu Ting Ting.

Diketahui, selama pandemi Covid-19, proses belajar-mengajar dilakukan secara daring.

Baca juga: Lesti Kejora Curhat Punya Haters, Ayu Ting Ting: Tidak Sebanyak Aku

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi