Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Setia Dampingi Pasha Ungu, Adelia: Saya Support Apa yang Dilakukan Suami

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN
Istri Pasha Ungu, Adelia Wilhelmina, di Gedung Trans, Jalan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (13/6/2016).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Adelia Wilhelmina terus mendukung karier sang suami, Pasha Ungu ke manapun.

Walaupun, Pasha diketahui gagal maju sebagai bakal calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) di Pilkada 2020.

Sebagai seorang istri, Adelia Wilhelmina mengaku hanya bisa mengikuti suaminya.

"Yang pasti Adel sendiri ikut saja. Kalau Adel sih support apa aja apa yang dilakukan suami ke depan," kata Adelia Wilhelmina di kawasan Mampang, Jakarta Selatan belum lama ini.

"Tapi kalau misal kemarin enggak jadi untuk maju lagi bukan rezekinya, ya pasti ada rezeki yang lain. Jadi kalau Adel support saja Aa mau ngapain," ujar Adelia melanjutkan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Gagal Maju Pilkada Sulteng, Pasha Ungu: Bukanlah Akhir dari Segalanya

Saat ini, Adelia merasa bersyukur lantaran Pasha sudah kembali aktif dalam bermusik. Salah satunya dengan mengeluarkan album solo perdana.

"Ini ada album barunya gitu kan, sekarang alhamdulillah diundang-undang juga di acara TV," tutur Adelia.

Tinggal menghitung bulan lagi, masa jabatan Pasha Ungu sebagai wakil wali kota Palu, Sulawesi Tengah akan berakhir, tepatnya pada Februari tahun depan.

Baca juga: Rilis Album Solo di Akhir Masa Jabatan, Pasha Ungu: Momentumnya Baru Sekarang

Sebelumnya, Pasha Ungu sempat mencalonkan diri bersama Anwar Hafid sebagai bakal calon Wakil Gubernur dan Gubernur Sulteng.

Namun, langkah Pasha dan Anwar Hafid gagal lantaran hanya mengumpulkan tujuh dari sembilan kursi dukungan yang disyaratkan.

Sementara, untuk persyaratan maju di Pilkada Sulteng dibutuhkan dukungan dari 20 persen kursi parlemen.

Baca juga: Pasha Lepas Album Solo Perdana, Didukung Ungu hingga Bantah Comeback gara-gara Gagal Pilkada 2020

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi