Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Joaquin Phoenix Namai Anak Pertamanya dengan Nama Mendiang Kakak

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar Menshealth
Joaquin Phoenix, aktor asal AS yang menjalani gaya hidup Vegan
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan selebritas Joaquin Phoenix dan Rooney Mara tengah berbahagia karena baru saja dikaruniai anak pertama.

Kabar bahagia itu tersebar dari Victor Kossakovsky yang tengah mempromosikan film Gunda di Zurich Film Festival.

Baca juga: Joaquin Phoenix Disodorkan Rp 742 Miliar untuk Bintangi 2 Sekuel Film Joker

Joaquin Phoenix yang bertindak sebagai eksekutif produser film Gunda berhalangan hadir karena istrinya baru saja melahirkan anak pertama mereka bulan lalu.

Pemeran Joker tersebut lalu menamai putranya dengan nama River, sama seperti nama mendiang kakaknya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Film Joaquin Phoenix Selamatkan Para Sandera di Ukraina

"Dia baru saja memiliki anak laki-laki dan menamainya River, makanya dia tidak bisa datang untuk mempromosikan film ini," kata Kossakovsky seperti dikutip dari Comicbook, Senin (28/9/2020).

Diketahui, River Phoenix merupakan aktor sekaligus kakak dari Joaquin Phoenix.

Baca juga: Sutradara Ini Ingin Garap Batman dengan Joaquin Phoenix sebagai Pemerannya

River meninggal dunia pada 1993 saat berusia 23 tahun akibat mengalami overdosis obat terlarang.

River meninggalkan empat orang adik, yakni Rain, Joaquin, Liberty, dan Summer.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi