Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tak Undang Farid Aja ke Pernikahan, Reza Bukan Minta Maaf

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Melaney Ricardo
Reza Bukan saat berbincang dengan Melaney Ricardo
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Reza Bukan menyampaikan permintaan maaf kepada Farid Aja lantaran tak memberikan undangan dipernikahannya.

"Ya kita enggak undang Farid, mohon maaf dan semuanya yang tidak diundang," ujar Reza Bukan di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (29/9/2020).

Namun, Reza juga memiliki alasan kuat mengundang Farid Aja dan teman-temannya yang lain.

Baca juga: Farid Aja Ungkapkan Kekecewaan, Reza Bukan Angkat Suara

"Alasannya salah satunya Covid-19 dan terbatas, kita pengin undang semua tapi kita harus hormati PSBB. Tempat yang disediakan juga, menghormati tempat itu," kata Reza Bukan lagi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak hanya itu, Reza Bukan juga memberikan penjelasan tak bersilahtirahmi dengan Farid Aja usai bebas.

Kata dia, saat itu, ketika berada di dalam rutan memang sangat sulit untuk berkomunikasi.

Baca juga: Menikah Usai Bebas dari Penjara, Reza Bukan: Dikasih Bonus, Luar Biasa

Bahkan untuk mengabari keluarga, kata Reza Bukan, dia harus meminjam ponsel petugas.

Reza Bukan menambahkan karena pandemi Covid-19, jam besuk juga ditiadakan

"Farid juga enggak mungkin besuk juga. Susah lagi Covid-19. Ya saya enggak ada kepikiran woro-woro ngabarin gua bebas. Setelah dari Salemba saya banyak introspeksi diri jadi Reza yang baru, tahu diri, tahu dan ingat Tuhan," ungkap Reza.

Baca juga: Kekecewaan Farid Aja Melihat Pernikahan Reza Bukan, Kenapa?

Sebelumnya diberitakan, Farid Aja sempat mengutarakan kekecewaannya karena Reza Bukan tidak mengabarinya tentang pernikahan.

Meski demikian dia mendoakan kebahagiaan Reza Bukan untuk pernikahannya dengan Serevina Silaen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi