Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tengah Berjaya, BLACKPINK Bagikan Harapan 10 Tahun Mendatang

Baca di App
Lihat Foto
Koreaboo
Para member BLACKPINK (dari kiri), Lisa, Jisoo, Jennie, dan Rose, menghadiri konferensi pers The Album di Seoul, Korea Selatan, baru-baru ini.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Debut sejak 2016, girl group BLACKPINK telah melewati berbagai pengalaman bermusik.

Dari tur konser, berkolaborasi dengan sejumlah musisi dunia, hingga menelurkan album lengkap pertama.

Nama mereka tengah melejit dan mendunia.

Dalam konferensi pers virtual film dokumenter mereka berjudul Light Up The Sky, BLACKPINK menyampaikan mimpi mereka.

Baca juga: BLACKPINK Ungkap Momen Berkesan Selama Syuting Dokumenter Light Up The Sky

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Baru-baru ini kami merilis full album pertama kami, jadi kami ingin melakukan yang terbaik pada itu dan ke depannya kami ingin terus menantang diri kami sendiri, terus memikirkan aspek baru," tutur Jisoo, dalam konferensi pers virtual yang diikuti Kompas.com, Selasa (13/10/2020).

BLACKPINK pada 2 Oktober lalu merilis The Album yang berisi delapan lagu.

Jisoo juga menuturkan BLACKPINK telah memikirkan hal-hal baru yang ingin ditunjukkan kepada dunia.

Baca juga: BLACKPINK Kisahkan Pemilihan Judul Light Up The Sky

Menurut dia, musik sekarang telah menjadi bentuk seni yang sangat luas.

"Kami ingin memberikan yang terbaik untuk penggemar kami. Dalam hal ini, saya rasa film dokumenter akan menjadi salah satu langkah awal untuk melakukan itu. Saya pikir ini akan membantu kami melakukan itu lebih jauh lagi. Jadi saya sangat menantikannya," ucap Jisoo.

BLACKPINK juga membayangkan akan seperti apa mereka dalam 10 tahun mendatang.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu You Never Know - BLACKPINK

"Dalam 10 tahun, mudah-mudahan kami akan tetap menjadi BLACKPINK, seperti yang selalu kami lakukan sebelumnya. Tetapi saya pikir, saya dapat membayangkan kami sedang berbicara tentang hal-hal baru lainnya untuk dilakukan bersama," ujar Jisoo.

Sebelum debut empat tahun lalu, Jisoo, Jennie, Rosé, dan Lisa telah melalui masa trainee yang beragam.

Jennie yang paling lama, yakni enam tahun dan Rosé yang paling singkat, empat tahun.

Kisah masa trainee mereka juga akan tampil dalam film dokumenter Light Up The Sky yang tayang di Netflix, mulai besok, Rabu (14/10/2020) pukul 14.00 WIB.

Baca juga: BLACKPINK Light Up The Sky Bisa Saja Telat Rampung, bila...

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi