Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Diragukan Main Sinetron, Opie Kumis: Bini Gue Ketawa dari Senin sampai Kamis

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Komedian Opie Kumis saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (11/10/2018).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak senior Opie Kumis sempat diragukan oleh sang istri ketika berkata akan bekerja di dunia hiburan.

Saat itu, Opie Kumis diajak bermain dalam sinetron Lorong Waktu oleh Deddy Mizwar.

"Gue ngomong sama bini gue mau maen film. Bini gue ketawa dari Senin sampai Kamis. Dia enggak percaya," kata Opie Kumis seperti dikutip Kompas.com dari acara Malam Malam Net TV, Minggu (18/10/2020).

Baca juga: Cerita Opie Kumis Pernah Jadi Kuli Bangunan dan Digaji Rp 35.000

Opie Kumis sebenarnya sudah aktif di bidang teater sejak lama.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, setelah menikah ia sempat menjadi kuli bangunan lantaran dunia teater tidak menghasilkan banyak uang.

"Kata bini gue, 'enggak mungkin lo main film, lo ngaca muka lo kayak penggilasan!' Gue kesel sama bini gue di situ karena dia enggak percaya," ucap Opie Kumis.

Baca juga: Pernah Jadi Cleaning Service, Dede Sunandar Tersentuh Kebaikan Opie Kumis

Tanpa disangka, sinetron Lorong Waktu sukses menjadi salah satu sinetron paling dinantikan selama bulan puasa.

Opie Kumis bahkan dikontrak selama enam musim untuk tampil dalam sinetron tersebut, dari 1999 hingga 2006.

Pada saat itu, Opie Kumis mendapat bayaran Rp 150.000 dari setiap penampilannya.

Sinetron Lorong Waktu juga mengubah kehidupan Opie Kumis yang akhirnya beralih profesi dari kuli bangunan menjadi pelawak di acara-acara televisi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi