Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Catat! Ini 4 Bioskop CGV di Jakarta yang Telah Dibuka

Baca di App
Lihat Foto
Dokumentasi CGV
Arena pemutaran di bioskop CGV.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - CGV Indonesia memastikan bioskopnya kembali beroperasi di Jakarta mulai Rabu, (21/10/2020) hari ini.

Kendati demikian, sayangnya tidak seluruh bioskop CGV di Jakarta dibuka sekaligus. Melainkan, hanya empat titik yang kembali beroperasi.

"Pembukaan kembali bioskop CGV di Jakarta akan dilakukan secara bertahap dimulai dari CGV Grand Indonesia, CGV AEON Mall Jakarta Garden City, CGV Green Pramuka Mall, dan CGV Transmart Cempaka Putih," bunyi keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu.

Bukan sekedar buka, CGV Indonesia telah mengantongi Surat Keputusan (SK) dari Dinas Parawisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta bernomor 268 tahun 2020 tentang pembukaan kembali usaha parawisata di masa PSBB transisi, tertanggal 20 Oktober 2020.

Oleh karenanya, CGV memastikan bakal menerapkan sejumlah protokol kesehatan sesuai panduan Kementerian Kesehatan dan Pemprov DKI Jakarta.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Hari Ini, Bioskop CGV di Jakarta Dibuka Kembali

Saat ini, Pemprov DKI Jakarta hanya memperbolehkan bioskop menampung kapasitas di dalam bioskop maksimal 25 persen.

CGV Indonesia berharap pembukaan kembali bioskop di Jakarta bisa memacu kembali aktivitas rumah produksi untuk memproduksi film-film nasional.

Lain hal, CGV Indonesia juga mengharapkan bisa membantu memulihkan ekonomi di sektor industri kreatif khususnya film.

Adapun film yang bisa disaksikan di bioskop CGV, di antaranya ada Train To Busan Present Penisula, The Swordsman, Deliver Us From Evil, The Secret Garden, Bloodshot, Eyes On Me, dan lain-lain.

Penayangan film di bioskop CGV dimulai pukul 12.00 WIB dan penayangan bakal berakhir akan menyesuaikan dengan jam operasional pusat perbelanjaan tempat CGV beroperasi.

Baca juga: Bioskop Segera Dibuka Kembali, CGV Terapkan Sejumlah Protokol Kesehatan, Simak Aturannya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi