Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Maia Estianty Hadiahkan Lagu untuk Pernikahan Krisdayanti dan Raul Lemos

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Maia Estianty yang membagikan momen lebaran bersama suami dan anak-anaknya. (Bidikan layar YouTube Maia Estianty).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Produser musik Maia Estianty menceritakan, ia pernah menghadiahkan sebuah lagu untuk pernikahan Krisdayanti dan Raul Lemos.

Maia mengatakan, lagu tersebut ia buat sebelum bertemu dengan suaminya, Irwan Mussry.

Baca juga: Ari Lasso Ungkap Deretan Lagu Dewa 19 yang Ceritakan Kisah Ahmad Dhani dan Maia Estianty

"Kalau lagu buat Daddy (Irwan Mussry) belum. Tapi bunda pernah (bikin) lagu yang Bunda bikin terus diminta sama Tante Krisdayanti," ujar Maia Estianty dikutip dari kanal YouTube Maia AlElDul TV, Selasa (27/10/2020).

Mestinya lagu tersebut Maia persembahkan untuk suaminya kelak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Terus Bunda bilang sama Tante Krisdayanti, 'Ini lagunya sebenarnya buat calon suamiku nanti, loh," ujar Maia.

Baca juga: Dekat dengan Dul Jaelani, Tissa Biani Akui Sudah Bertemu Maia Estianty

Namun, karena Krisdayanti akan melangsungkan pernikahan, lagu tersebut akhirnya Maia berikan sebagai hadiah.

"Tapi ini gue kasih buat lu ya, hadiah, gitu," tambah Maia.

Lagi ciptaan Maia itu lantas dibuat Krisdayanti dan Raul Lemos untuk hadiah souvenir pernikahan mereka.

Baca juga: Rumah Ahmad Dhani atau Maia Estianty? El Rumi Pilih Jadi Penengah

"Ada, tapi akhirnya lagu itu enggak dipromo. Ditaruh di CD, dibuat souvenir pernikahannya Om Raul dan Tante Krisdayanti," ujarnya.

Maia kemudian menyanyikan lagu tersebut yang berjudul "Cintaku Kan Selalu Menemanimu".

"Jadi ke mana aja kamu traveling mau ke mana, mau apa, cintaku akan menemanimu, ke manapun kamu pergi," tutur Maia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi