Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Risa Saraswati Sudah Kantongi Izin Komersilkan Pengalaman Mistis

Baca di App
Lihat Foto
YouTube 3SecondTV
Penyanyi dan penulis Risa Saraswati (kanan) berbincang dengan Soleh Solihun di kanal YouTube 3SecondTV
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Membuat kisah mistis yang dialaminya ke dalam bentuk buku juga lirik lagu, penyanyi dan juga penulis buku Risa Saraswati tak merasa melakukan eksploitasi.

Risa tak memungkiri pada awalnya dia merasa takut mengkomersilkan kisah yang dialaminya.

"Awalnya itu (dianggap eksploitasi) yang paling ditakutkan, ketika mereka tiba-tiba marah atau gimana," kata Risa, dikutip dari podcast 3Second TV, Jumat (30/10/2020).

Baca juga: Bakat Menulis Risa Saraswati Sudah Tercium dari Thread Twitter

Sampai akhirnya Risa berkonsultasi dengan keluarga, termasuk kakek yang menurunkan kemampuannya melihat makhluk dunia lain.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya minta izin juga sama mereka, mereka mengizinkan dan sebenarnya tujuan utamanya memanusiakan mereka (makhluk dunia lain)," kata perempuan yang bekerja sebagai PNS itu.

"Bukan untuk mengangkat derajat mereka atau gimana, tapi saya sih berusaha supaya orang enggak takut lagi sama hantu," jelasnya.

Baca juga: Dulu Jadi Vokalis Homogenic, Kini Risa Saraswati Sesak Saat Menyanyi

Menurut Risa, teman-temannya di dunia lain tahu dia menghasilkan banyak uang dari kisah mereka.

Uniknya, teman-teman dunia lain Risa yang tahu kalau dia menghasilkan uang dari kisah tersebut, tidak keberatan ceritanya diangkat.

Mereka hanya pernah meminta satu hal pada Risa, yaitu mengantarkan mereka ke Belanda, negara asal mereka.

Baca juga: Selamat! Risa Saraswati Melahirkan Anak Pertama

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi