Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Risa Saraswanti Cerita Awal Karier Bermusik hingga Menjadi Penulis Kisah Mistis

Baca di App
Lihat Foto
Dok.PRIBADI
Risa Saraswati
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Risa Saraswati telah melalui banyak perjalanan dalam karier sebelum akhirnya jadi penulis novel dengan kisah mistis.

Sebelum terjun menjadi seorang penulis, Risa mengawali kariernya sebagai penyanyi.

Risa tergabung dalam band bernama Homogenic, ia bahkan telah meluncurkan dua album dan lima album solo.

Seperti apa perjalanan karier Risa Saraswati sebelum akhirnya menjadi penulis novel?

Dikutip dari podcast 3Second TV bersama Soleh Solihun, berikut rangkuman Kompas.com.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi vokalis band Homogenic

Mengawali karier sebagai penyanyi, Risa saat ini justru memilih untuk tidak tampil di panggung.

Baca juga: Risa Saraswati Bantah Isu Keluar dari PNS Demi Karier Musik

Wanita kelahiran 35 tahun lalu itu merasa seiring berjalannya waktu, ia merasa sesak ketika harus menyanyi.

"Enggak (hilang passion di musik), seiring bertambahnya waktu saya merasa sudah enggak bisa nyanyi, sudah engap," ucap Risa diiringi tawa.

Kurang nyaman tampil di atas panggung

Risa juga merasa kurang nyaman jika masih harus loncat ke sana ke mari ketika di atas panggung.

"Kerasanya begitu pakai kerudung kayak kurang nyaman gitu lompat-lompat, buat aku pribadi sih," tuturnya.

Ditambah lagi lagu-lagu yang dia bawakan bercerita hantu, sedangkan dirinya kini telah tampil mengenakan hijab.

"Jadi enggak enak saja nyanyi teh, kan nyanyinya nyeritainnya hantu pada saat itu, sementara begini keadaannya (berkerudung), terus kayak enggak inilah," ucapnya lagi.

Baca juga: Risa Saraswati Sudah Kantongi Izin Komersilkan Pengalaman Mistis

Tetap bernyanyi

Meski demikian, bukan berarti Risa berhenti berkarier di dunia tarik suara.

Risa tetap akan bernyanyi dengan mengisi sejumlah soundtrack film.

"Kalau misalkan di belakang layar kayak soundtrack-soundtrack film, aku masih ngisi-ngisi," kata penulis buku Danur itu.

Awal karier menulis

Risa mengawali karier sebagai penulis berawal dari thread Twitter yang berhasil mencuri perhatian seorang penerbit.

Kerap menulis cerita mistis, rupanya bakat tersebut yang menarik perhatian penerbit.

"Dari situ tiba-tiba dihubungi penerbit 'kayaknya lu bisa nulis buku deh', (dijawab Risa) 'ah enggak', kalau ngetwit kan gampang bisa di mana aja," ucap Risa.

Baca juga: Dulu Jadi Vokalis Homogenic, Kini Risa Saraswati Sesak Saat Menyanyi

Namun, Risa akhirnya tergoda dan memberanikan diri menulis di buku, buku pertamanya yakni Danur di tahun 2012.

Kantongi izin

Risa tak memungkiri pada awalnya dia merasa takut mengkomersilkan kisah yang dialaminya.

Sampai akhirnya Risa berkonsultasi dengan keluarga, termasuk kakek yang menurunkan kemampuannya melihat makhluk dunia lain.

"Saya minta izin juga sama mereka, mereka mengizinkan dan sebenarnya tujuan utamanya memanusiakan mereka (makhluk dunia lain)," tuturnya.

"Bukan untuk mengangkat derajat mereka atau gimana, tapi saya sih berusaha supaya orang enggak takut lagi sama hantu," jelas Risa.

Masih kerja PNS

Risa membantah kalau dirinya disebut keluar dari pekerjaannya sebagai Pegawai Negeri Sipil ( PNS) demi karier bermusik.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Ivanna - Risa Saraswati

"Enggak, masih (jadi PNS)," jelas Risa Saraswati

Risa Saraswati mengatakan dirinya bekerja di Dinas Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung.

"Bidangnya pariwisata, ya tempat-tempat hiburan, restoran, hotel, acara-acara gitu," jelas penulis novel Danur itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi