Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hentikan Penampilan karena Hujan, Ardhito Pramono Bakal Gelar Intimate Concert

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIENDRA THIFAL RAHMAH
Ardhito Pramono pemain film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini saat promo film di Kantor Redaski Kompas.com, Menara Kompas, Jakarta,Jumat ( 3/1/2020). Ardhito Pramono berperan sebagai Kale di Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari ini.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Promotor Prambanan Jazz Festival (PJF) Virtual 2020 menjanjikan penyanyi Ardhito Pramono bakal kembali tampil dalam intimate concert di bulan Desember.

Pengumuman ini sekaligus permintaan maaf karena Ardhito Pramono tidak dapat menyelesaikan penampilannya di PJF Virtual 2020 hari kedua.

"Tadi sempat Ardhito barusan enggak bisa melanjutkan, kita akan bertemu lagi insyaallah Desember dengan Ardhito di intimate concert," kata Anas Syahrul Alimi selaku promotor PJF Virtual 2020, dalam jumpa pers yang digelar secara virtual, Minggu (1/11/2020).

Sebelumnya, Ardhito Pramono juga sempat menyampaikan permintaan maaf karena tidak bisa melanjutkan penampilannya di Prambanan Jazz Festival Virtual 2020.

Ardhito Pramono terpaksa menghentikan penampilannya karena lokasi perhelatan PJF Virtual 2020 di pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta, diguyur hujan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Nyanyi Dua Lagu dan Terpaksa Berhenti karena Hujan, Ardhito Pramono Minta Maaf

"Halo PJF lovers, saya Ardhito Pramono, mohon maaf enggak bisa melanjutkan karena force majuere," kata Ardhito dalam video berdurasi singkat yang ditayangkan penyelenggara.

Ingin mengobati rasa kecewa penonton, Ardhito Pramono juga mengumumkan akan menyapa penggemar dalam sebuah konser pada Desember nanti.

"Kita akan bertemu nanti, akan ada intimate concert di bulan Desember, saya akan ada di sana. Alangkah indahnya perpisahan kalau kita tahu akan bertemu lagi," kata Ardhito.

Adapun Ardhito Pramono hanya menyanyikan dua buah lagu yakni "Trash Talkin" dan "Say Hello" dalam pagelaran Prambanan Jazz Festival Virtual 2020 di Candi Prambanan, Yogyakarta, Minggu (1/11/2020).

Baca juga: Ardhito Pramono Terpeleset dan Jatuh di Panggung Prambanan Jazz 2020

Sebelum menghentikan secara terpaksa penampilannya, Ardhito Pramono sempat terpeleset dan jatuh karena licinnya panggung mengingat hujan yang turun.

Kendati demikian, Ardhito tetap percaya diri dan menunjukkan keprofesionalannya sebagai penyanyi untuk tetap mengibur penonton.

Selain Ardhito Pramono, ada juga penyanyi Pamungkas yang juga terpaksa menghentikan penampilannya karena turunnya hujan.

Pamungkas hanya melantunkan "Bottle Me Your Tears", "Flying Solo", "Kenangan Manis", "One Only", dan "To The Bone".

Pada hari kedua Prambanan Jazz Festival Virtual 2020, penyanyi dan musisi yang tampil adalah TheEverDayBand, Nadin Amizah, Pamungkas, Ardhito Pramono, Sinten Remen feat. Endah Laras, dan Yura Yunita.

Baca juga: Ardhito Pramono Jelaskan Perbedaan Dirinya dan Kale, Ternyata...

Sementara beberapa artis musik yang telah tampil di hari pertama di antaranya Joko In Berlin, Fourtwnty, Isyana Sarasvati, Pusakata, Tompi, Dere, dan Tulus.

Mengingat adanya pandemi Covid-19, Prambanan Jazz Festival 2020 digelar di Candi Prambanan dan disiarkan langsung secara daring.

Oleh karena itu, sepanjang acara penonton disuguhkan dengan pemutaran dokumenter Prambanan Jazz Festival, termasuk menghadirkan wawancara dan cerita di balik perhelatan akbar yang telah berusia enam tahun ini.

Masih berkaitan dengan pandemi Covid-19, pergelaran ini diberlakukan protokol kesehatan sepanjang acara berlangsung.

Baca juga: Serba-serbi Prambanan Jazz Festival Virtual 2020 Hari Kedua, Ardhito Pramono Terpeleset di Atas Panggung

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi