Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Trial by Fire, Kisah Tragis Ayah yang Dituduh Bunuh Anaknya

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
film Trial by Fire
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Trial by Fire merupakan film arahan sutradara Edward Zwick yang dirilis pada 2018.

Film ini diangkat dari artikel berjudul sama yang ditulis David Grann dan telah dipublikasikan pada 2009 di The New Yorker.

Artikel tersebut mengulas tentang kasus di Texas, di mana seorang ayah yang tak bersalah dihukum mati karena dituduh membunuh ketiga anaknya.

Cerita film Trial by Fire bermula pada 1991, saat kebakaran tiba-tiba menghanguskan rumah Cameron Todd Willingham (Jack O’Connell).

Baca juga: Sinopsis The Faith of Anna Waters, Mengungkap Kasus Bunuh Diri Misterius

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Cameron berhasil melarikan diri, ketiga anaknya tak dapat diselamatkan.

Dari hasil penyelidikan, kebakaran tersebut disebabkan oleh cairan akselerator.

Polisi kemudian menetapkan Cameron sebagai tersangka.

Kecurigaan polisi bertambah karena Cameron dikenal sebagai seorang pemabuk dan memiliki hubungan kurang stabil dengan istrinya.

Baca juga: Sinopsis Film The Good Liar, Aksi Tipu Muslihat Sepasang Lansia

Selama persidangan, Cameron berusaha membela diri kalau ia tak mungkin tega membunuh anak yang sangat dicintainya.

Kendati demikian, semua orang telah menganggapnya sebagai pembunuh.

Para saksi terus memberikan pernyataan tak masuk akal yang memberatkan posisinya.

Sementara jaksa yang menangani kasus itu bahkan menghubungkan kecintaan Cameron terhadap musik metal dengan satanisme.

Baca juga: Sinopsis Community, Saat Pengacara Terpaksa Kembali Bersekolah

Parahnya lagi, Cameron tak mempunyai cukup uang untuk mendapatkan pengacara yang layak.

Singkatnya, karakternya telah dihancurkan selama persidangan tersebut.

Setelah proses sidang yang sangat melelahkan, Cameron akhirnya dijatuhi hukuman mati.

Delapan tahun setelah putusan itu, Cameron mendapat kunjungan dari Elizabeth Gilbert (Laura Dern).

Baca juga: Sinopsis A Violent Prosecutor: Balas Dendam Jaksa dari dalam Penjara

Selain penyelidikan yang dirasa terlalu terburu-buru, Elizabeth menemukan banyak celah dari kasus Cameron.

Ia berjanji akan membantu Cameron mengungkap kebenaran dan memperjuangkan kebebasannya.

Lantas, apakah upaya Elizabeth dalam membebaskan Cameron akan berhasil?

Temukan jawabannya dalam film Trial by Fire yang tayang di Mola TV.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi