Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Soal Malih Tong Tong dan Ade Londok, Haji Bolot: Melawak Itu Ada Pelajarannya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Haji Bolot dalam acara Okay Bos. (Bidikan layar YouTube Trans7 Official).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak senior Haji Bolot menanggapi perihal insiden Ade Londok dengan sahabatnya, Malih Tong Tong, beberapa waktu lalu.

Menurut pengalaman Haji Bolot, melawak di dunia hiburan Tanah Air itu tidak boleh sembarangan, melainkan ada ilmunya.

Baca juga: [POPULER HYPE] Kisah Hidup Haji Bolot | Nikita Willy dan Indra Priawan Bertunangan

"Urusan melawak nih? Kalau melawak itu ada pelajarannya, ada sekolah. Melawak itu mencari bagaimana caranya supaya orang senang dan tertawa," kata Haji Bolot seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube TRANS TV Official, Selasa (10/11/2020).

Pernyataan Haji Bolot ini juga bukan dikhususkan untuk Ade Londok terkait insiden dengan Malih Tong Tong, melainkan pelawak pada umumnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dia mengambil contoh seperti pengalaman yang sempat Haji Bolot alami ketika di atas panggung dengan lawan main.

Baca juga: [POPULER HYPE] Kesedihan El Barack Ditinggal Richard Kyle | Kisah Sukses Haji Bolot

"Kebanyakan pelawak-pelawak sekarang kebanyakan emosi, ceritain orang, ceritakan (soal) teman, urusan rumah tangga orang jangan kita ceritakan di tempat melawak. Itu pakemnya," kata Haji Bolot.

Sementara itu terkait komedi yang menghina lawan main demi terlihat lucu itu menurut Haji Bolot bukanlah lawakan, melainkan candaan.

Nama Ade Londok menjadi buah bibir publik belakangan ini akibat ulahnya yang menampilkan sebuah komedi, justru berujung kecaman.

Baca juga: Kisah Hidup Haji Bolot dari Buruh Pelabuhan hingga Punya 142 Kontrakan

Semua berawal saat Malih Tong Tong yang berada dalam satu situasi komedi dengan Ade Londok dibuat terjatuh.

Saat itu, Ade Londok yang sedang bermain komedi memerankan sosok petugas keamanan. Kemudian, tampak menarik kursi Malih Tong Tong yang hendak duduk.

Malih Tong Tong akhirnya terjatuh. Hal ini yang membuat publik mengecam tingkah Ade Londok karena dianggap tak sopan dengan senior.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi