Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bibi Ardiansyah Antar Vanessa Angel ke Lapas Pondok Bambu

Baca di App
Lihat Foto
YouTube TransTV Official
Pasangan Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Terpidana kasus penyalahgunaan zat psikotropika, Vanessa Angel menjalani masa tahanan penjara di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas II A Pondok Bambu, Jakarta Timur, sejak Rabu (18/11/2020).

Vanessa Angel tampak ditemani suaminya Bibi Ardiansyah. Keduanya juga kompak mengenakan pakaian berwarna putih.

Sayangnya, tak ada kalimat yang disampaikan Vanessa Angel maupun Bibi ketika tiba di Pondok Bambu.

Dalam kanal YouTube Beepdo, Vanessa Angel dan Bibi yang mengenakan masker juga tampak berbincang. Sayangnya tak diketahui apa isi perbincangan itu.

Baca juga: Sinopsis Pieces of Woman, Vanessa Kirby Berjuang Mengubur Duka, Segera di Netflix

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat keduanya mulai masuk ke dalam lapas, Vanessa Angel dan Bibi tetap bungkam.

Sebelumnya, Kasie Intel Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Barat Edwin Beslar menyebut, Vanessa Angel datang guna memenuhi putusan Pengadilan Jakarta Barat.

Adapun, Vanessa Angel divonis tiga bulan penjara dan denda Rp 10 juta oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

"Bukan dijemput, dia menjalani, bukan buron atau apa, dia melaksanakan putusan Pengadilan aja. Dengan sisa waktu yang dia jalani, dieksekusi enggak ada penangkapan atau apa,” ucap Edwin melalui sambungan telepon kepada Kompas.com, Rabu.

Baca juga: Vanessa Angel Jalani Masa Tahanan di Lapas Pondok Bambu Hari Ini

Vanesaa Angel sudah menjadi tahanan kota sejak 9 April lalu. Dengan demikian, Vanessa hanya menjalankan sisa tahanan saja di Pondok Bambu.

Diketahui, Vanessa ditangkap bersama suaminya, Bibi Ardiansyah, serta asistennya di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, pada 16 Maret 2020.

Polisi menyita barang bukti berupa 20 butir pil xanax. Sebanyak 15 butir ditemukan di laci meja televisi kamar Vanessa dan 5 butir lainnya ditemukan di dalam tas Vanessa

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi