Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tangis Oki Setiana Dewi Saat Bayinya Masuk NICU dan Diperiksa 6 Dokter

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Artis peran Oki Setiana Dewi saat ditemui di Mal Kota Kasablanka, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (2/6/2019).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Oki Setiana Dewi merasa sedih hingga menangis ketika harus menghadapi kondisi anak keempatnya dirawat di ruang neonatal intensive care unit (NICU), 

Setelah lega karena dokter menyatakan kondisi bayinya yang diberi nama Sulaiman Ali Abdullah membaik dari Transient Tachypnea of Newborn (TTN), kini Oki dihadapkan persoalan lainnya.

"Hari ini (17/11/2020) rencananya Sulaiman mau diperiksa sama enam dokter spesialis, karena ada beberapa yang harus diperiksa," tutur Oki di kanal YouTube-nya Oki Setiana Dewi, Kamis (19/11/2020).

Baca juga: Bayi Oki Setiana Dewi yang Alami TTN Mulai Membaik

"Ada (dokter) jantungnya, syarafnya, banyak deh dokternya," sambungnya lagi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena itu Oki yang baru saja melahirkan sempat berkaca-kaca ketika menceritakan anaknya yang akan diperiksa enam dokter sekaligus.

Dia bahkan menangis sejak tahu kondisi putranya itu harus dirawat di NICU sesaat setelah dilahirkan.

Baca juga: Oki Setiana Dewi Tak Sendiri, Bayi Zaskia Adya Mecca Juga Pernah Alami TTN

"Apakah saya sedih, tentu saja sedih, tapi pagi udah nangis, kemarin juga udah nangis, tapi hari ini mudah-mudahan keadaan Sulaiman baik-baik aja," kata kakak dari YouTuber Ria Ricis tersebut.

"Sedih, nangis, udah pasti ya, seorang ibu kalau lihat anaknya di NICU pasti juga sedih, cuma enggak boleh sedih berlama-lama," lanjutnya.

Pasalnya, Oki juga tahu kalau perasaan ibu tidak tentu, nantinya akan berpengaruh pada produksi ASI yang padahal saat ini sangat dibutuhkan oleh bayinya.

Baca juga: Oki Setiana Dewi Tak Dengar Lengkingan Tangisan Bayinya Saat Lahir, Ada Apa?

Diberitakan sebelumnya, Oki Setiana Dewi baru saja melahirkan anak keempatnya, Senin (16/11/2020) melalui operasi caesar.

Anak tersebut sempat terkena Transient Tachypnea of Newborn (TTN), suatu kondisi yang menurut Oki umum terjadi pada bayi yang dilahirkan melalui operasi caesar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi