Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kisah Proyek Rahasia Agnez Mo sebagai Co Founder Perusahaan Digital & Industri Hiburan

Baca di App
Lihat Foto
Agnez Mo
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi internasional Agnez Mo yang telah 28 tahun mewarnai belantika hiburan, ternyata punya status baru.

Diam-diam Agnez menjadi co-founder dari sebuah perusahaan digital yang berkolaborasi dengan industri hiburan, yakni Eventori.

Eventori adalah platform kolaborasi industri hiburan sebagai tempat bertemu yang memberi akses bagi para talenta, pelaku industri, dan sistem pendukung industri hiburan. Eventori juga adalah media alternatif hiburan.

Agnez menyampaikan penjelasannya dalam diskusi Indonesia Entertainment Outlook 2021, di kantor Eventori di bilangan Jakarta Selatan, Senin (23/11/2020).  

Baca juga: Melly Goeslaw Terharu gara-gara Agnez Mo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Sudah setahun lebih saya dan kakak saya ikut mendirikan perusahaan ini. Kami dan para partners berkomitmen membangun industri hiburan Indonesia. Yang diperlukan adalah platform-platform alternatif sehingga para artis dapat fokus mengembangkan authenticity karyanya, tanpa didikte oleh media tertentu yang mendominasi,” kata Agnez, dikutip dari rilis resmi, Kamis (26/11/2020).

Dalam diskusi tersebut Agnez berujar, yang membuatnya punya energi yang panjang di industri hiburan adalah karena ia tidak terlalu memikirkan masalah bisnis dari karya-karyanya.

"Waktu di studio, saya harus fokus, jujur pada diri sendiri, merasa happy, that this is what I want,” katanya.

Agnez menceritakan pengalamannya ketika ia mencoba berpikir lagu apa yang akan laku atau yang diinginkan pasar, konsentrasinya jadi buyar.  

Baca juga: Lee Min Ho Akan Dipertemukan dengan Agnez Mo di Iklan E-commerce

Bahkan dalam satu kesempatan, suaranya kacau karena menyanyikan lagu yang ditulis mengikuti selera pasar.

“Karena itu saya membangun Eventori. Salah satu ide besarnya, ketika platform entertainment semakin terbuka dan tersedia pilihan, karya-karya yang lebih jujur dan autentik akan mendapat tempat. Bukan sekadar karya-karya yang mengikuti tren pasar,” tambah nominee di MTV Europe Music Award 2020 ini.

Eventori diluncurkan pada 2 Februari di M-Bloc, Jakarta. Kini perusahaan ini telah memiliki 12.000 talenta dari seluruh Indonesia yang terdaftar di dalamnya.

Talent ini akan dipromosikan baik melalui media sosial maupun program-program lain, seperti kepada para pengguna potensial, seperti penyelenggara acara (EO), promotor musik, brand, hingga perusahaan periklanan. 

Baca juga: Mimpi Terwujud, Jirayut Akhirnya Foto Bareng Agnez Mo

Eventori pun telah melakukan ajang pencarian bakat untuk memberi darah segar bagi belantika musik Indonesia.

“Eventori adalah platform kolaborasi seluruh industri hiburan, bukan hanya artisnya saja. Kami ingin membangun eksosistem industri yang sehat dan memberi ruang yang luas untuk potensi Indonesia yang besar,” pungkas Agnez.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi