Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis The Ripper, Misteri Kematian 13 Wanita di Yorkshire

Baca di App
Lihat Foto
Netflix
Film dokumenter The Ripper (2020) mengangkat kisah tragedi pembunuhan 13 wanita di wilayah Yorkshire Utara, Inggris.
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com - Film dokumenter The Ripper tayang di Netflix mulai 16 Desember mendatang.

Di awal 1970-an, Yorkshire Utara, Inggris, digemparkan dengan kabar kematian wanita yang teridentifikasi sebagai Wilma McCann.

Saat itu, Wilma ditemukan dengan 15 luka tusuk di area leher, dada, dan perut. Tak hanya itu, ia juga diduga mengalami pukulan benda tumpul di bagian kepala.

Baca juga: Sinopsis The Vow, Dokumenter tentang Sekte Seks Tergila di New York

Kepolisian Yorkshire Utara mulai melakukan wawancara terhadap sejumlah saksi. Sayangnya, hal ini tidak membuahkan hasil.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu tahun berselang setelah kematian Wilma, jasad seorang wanita kembali ditemukan. Kali ini, korban berasal dari wilayah Leeds.

Serupa dengan kasus sebelumnya, Emily Jackson tewas akibat 52 luka tusuk dan pukulan di bagian kepala.

Baca juga: Andre Vltchek, Jurnalis dan Sutradara Film Dokumenter Bertema G30S-1965 Wafat di Turki

Hingga pertengahan 1980, tercatat ada 13 pembunuhan yang terjadi di sejumlah wilayah di Yorkshire Utara.

Polisi menyimpulkan jika pelaku merupakan pembunuh berantai yang mengincar wanita dewasa dan anak-anak perempuan.

Meski telah berlangsung selama hampir 10 tahun, pihak kepolisian belum berhasil mengidentifikasi pelakunya.

Baca juga: Film Dokumenter Johnnie Walker dirilis di Discovery Channel

Seorang pria bernama Trevor Birdsall melaporkan rekannya, Peter Sutcliffe, yang ia yakini sebagai Yorkshire Ripper.

Laporan ini tidak mendapat tanggapan serius, karena kurangnya personel pada saat itu. Padahal, Peter merupakan sosok yang selama ini mereka cari.

Kesalahan fatal ini membuat kepolisian Yorkshire Utara mendapat kritikan keras dari masyarakat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: imdb
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi