Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

4 Fakta Dwi Sasono Bebas Setelah 6 Bulan Direhabilitasi

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS/BUDI SUWARNA
Dwi Sasono
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Kabar bahagia datang dari aktor Dwi Sasono.

Pada Jumat (27/11/2020), Dwi Sasono akhirnya dinyatakan bebas dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Dwi Sasono dinyatakan bebas usai menjalani enam bulan rehabilitasi.

Baca juga: Bebas dari RSKO, Dwi Sasono: Saya Balik Turun ke Bumi Lagi

Saat keluar dari RSKO, suami dari Widi Mulia itu mengumbar senyum. Dwi Sasono juga mengaku terharu ketika dinyatakan bebas.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Gue masih terharu banget. Terima kasih semuanya, support dari teman-teman wartawan, dari keluarga, sahabat, terus dari kuasa hukum saya," ucap Dwi.

Kompas.com merangkum empat fakta mengenai bebasnya Dwi Sasono dari RSKO.

Baca juga: Bebas, Dwi Sasono Bawa Pulang Tanaman Alpukat Bernama Sunyaruri

1. Menangis dan merasa seperti 20 tahun di RSKO

Dwi Sasono tidak menyangka bisa melewati masa-masa sulit ketika di RSKO. Ia bahkan merasa sudah seperti berada 20 tahun di RSKO.

Tak hanya itu, Dwi Sasono juga tak kuasa menahan tangis ketika dinyatakan bebas.

"Saya enggak menyangka sampai dengan perjalanan ini. Aaaaa tahun berapa ya sekarang, seperti berada 20 tahun saya ini (di RSKO)," ucap Dwi.

Baca juga: Bebas dari RSKO, Dwi Sasono: Saya Balik Turun ke Bumi Lagi

Dwi Sasono juga berujar sudah siap untuk kembali beraktivitas.

"Intinya saya sudah sehat sekarang. Saya sudah siap untuk turun ke bumi lagi," ujar Dwi lagi.

2. Bawa tanaman alpukat

Direhabilitasi selama enam bulan di RSKO, Dwi Sasono membawa pulang sebuah tanaman.

Aktor berusia 40 tahun ini memperkenalkan tanaman alpukat yang diberi bernama Sunyaruri. Sunyaruri yang berarti sunyi dalam keheningan.

Baca juga: Pulang ke Rumah, Dwi Sasono Tahan Air Mata

"Saya akan perkenalkan teman baru saya. Ini yang saya bawa pulang, ini tanaman alpukat, namanya Sunyaruri, 'sunyi dalam keheningan'. Ini akan saya bawa pulang ke rumah," ucap Dwi.

Dwi mengakui selama berada di RSKO dia gemar bercocok tanam.

"Ini ada tiga tanaman yang saya tanam di sini. Ini (tanaman) dari sahabat saya yang ada di dalam. Karena kegiatan kita ya olahraga, bercocok tanam," kata Dwi.

3. Sudah sehat dan ingin bertemu anak

Dwi Sasono mengaku bahwa keadaannya sudah baik-baik saja.

Pria berusia 40 tahun ini juga mengungkapkan kerinduan kepada keluarganya, terlebih dengan ketiga anaknya.

"Intinya saya sudah sehat dan kepengin ketemu anak-anak," ujar suami Widi Mulia ini.

Selama direhab, Dwi Sasono menyebut banyak pelajaran yang diterimanya.

"Pelajaran yang didapat, ya banyak ya. Ini pelajaran kehidupan yang tidak mungkin saya dapatkan di luar," tutur Dwi.

Baca juga: Bebas Setelah Enam Bulan Direhabilitasi, Dwi Sasono: Seperti 20 Tahun

4. Cerita lucu sehari sebelum bebas

Dwi Sasono menceritakan pengalaman lucu satu hari sebelum kebebasannya. Dwi Sasono saat itu mengaku kurang tidur lantaran teman sekamarnya mendengkur.

"Saya tidur nyenyak, tapi datang teman baru, ngoroknya kencang banget, jadi tidurnya kurang," ucap Dwi Sasono.

Meski kurang tidur, Dwi Sasono merasa fit setelah dinyatakan bebas.

"Sudah olahraga pagi, jadinya segar lagi," kata dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi