Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Urus Surat Pengantar Pernikahan dengan Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny Bingung

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktranny saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (23/11/2020).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Kisah cinta pasangan selebritas Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo tampaknya akan berlabuh di pelaminan.

Melalui unggahan Instagram-nya @kalinaocktaranny, Kalina membagikan potret surat pengantar pernikahannya dengan Vicky Prasetyo.

Dalam keterangan unggahannya, Kalina berujar mengaku pertama kalinya mengurus sendiri berkas pernikahan.

Baca juga: Selisih Paham Kalina Ocktaranny dan Azka Corbuzier hingga Timbulnya Penyesalan

"Bangun pagi, urus surat2 pengantar nikah. Jujur, bingung. Walaupun bukan pertama kalinya nikah, tapi ini kali pertamanya urus surat sendiri," tulis Kalina dikutip Kompas.com, Kamis (3/12/2020).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalina lali meminta doa kepada netizen agar niat baiknya dengan Vicky Prasetyo dilancarkan.

"Alhamdulillah 1 langkah selesai, besok lanjut ke KUA. Doain lancar ya. Bismillah ya sayang @vickyprasetyo777," tulis Kalina.

Baca juga: Tiga Kali Pernikahannya Gagal, Kalina Ocktaranny Mantap Menikah dengan Vicky Prasetyo

Netizen yang melihat unggahan Kalina langsung berkomentar.

Tak sedikit dari mereka yang mendukung pernikahan Kalina dan Vicky Prasetyo.

Ada pula yang tak menyangka dengan keputusan Kalina.

Baca juga: Sedih Azka Corbuzier Unfollow Akun Instagram-nya, Kalina Ocktaranny: Kami Baik-baik Saja

"Niat baik semoga dilancarkan Allah SWT. Yang penting setelah nikahnya langgeng," tulis @fatmacieers.

"Semoga ini yang terakhir untuk keduanya, jangan ada kata cerai lagi di antara kalian," tulis @sunnyeffendy2359.

"Nikah sama orang yang udah 25x gagal dalam pernikahan. Rasanya gimana ya? Ngeri-ngeri sedap, semoga langgeng ya," tulis @oribelbutik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi