Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

[POPULER HYPE] Para Pemenang FFI 2020 | Hadiah Ulang Tahun Dimas Ramadhan | Betrand Peto Dihina

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/
Official poster Perempuan Tanah Jahanam.

KOMPAS.com - Berikut ini berita-berita populer dari kanal HYPE Kompas.com sepanjang Sabtu (5/12/2020).

1. Film Terbaik FFI 2020: Perempuan Tanah Jahanam

Perempuan Tanah Jahanam karya sutradara Joko Anwar membawa pulang Piala Citra Film Terbaik pada Festival Film Indonesia 2020 yang digelar di Jakarta, Sabtu (5/12/2020).

Film tersebut menyisihkan lima nomine lainnya, yakni Hiruk Pikuk Si Al-Kisah (The Science of Fictions), Humba Dreams, Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan, Mudik, dan Susi Susanti: Love All.

"Puji syukur malam ini kita masih bisa merayakan karya kita, karya perfilman Indonesia. Malam ini saya mau berterima kasih atas nama keluarga Perempuan Tanah Jahanam," kata produser Shanty Harmayn.

Selengkapnya baca di sini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2. Daftar lengkap pemenang FFI 2020

Malam penghargaan bagi insan dan karya perfilman Indonesia, Festival Film Indonesia 2020 digelar pada Sabtu (5/12/2020).

Pada pergelaran tersebut, film Perempuan Tanah Jahanam memborong Piala Citra, termasuk untuk Film Terbaik dan Sutradara Terbaik atas nama Joko Anwar.

Sementara itu pasangan Ernest Prakasa dan Meira Anastasia merebut Piala Citra untuk Penulis Skenario Cerita Adaptasi Terbaik dengan Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan.

Selengkapnya baca di sini.

3. Hadiah ulang tahun Dimas Ramadhan dari Nagita Slavina

Dimas Ramadhan mendapat hadiah mengejutkan dari Nagita Slavina. Sebuah ponsel baru, iPhone 12 Pro Max.

"Mbak Gigi, makasih," kata Dimas sambil menangkupkan kedua tangan di dada seperti dikutip dari kanal Rans Entertainment, Sabtu (5/12/2020).

Nagita meminta Dimas tidak memeluknya karena saat ini sedang pandemi Covid-19.

"Lu enggak usah peluk-peluk gue, takut," seloroh Nagita.

Selengkapnya baca di sini.

4. Betrand Peto kembali dihina

Pembawa acara Ruben Onsu sudah kehilangan kesabaran. Putranya, Betrand Peto, kembali dihina.

Selain mengucapkan kata-kata kasar, seorang remaja menyebut Betrand Peto sebagai anak pungut.

"Sudah gue bilang, gue mah enggak ada ampun, sikat saja," kata Ruben Onsu seperti dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Sabtu (5/12/2020).

Ruben telah menyerahkan semua kasus penghinaan terhadap Betrand ke kuasa hukumnya.

Selengkapnya baca di sini.

5. Ariel NOAH tak gubris peringatan Lukman

Sebagai penyanyi, Ariel NOAH tentu harus menjaga suaranya, terutama saat menjelang tampil.

Namun Ariel membandel dengan memakan gorengan di sela-sela konser virtual Keterkaitan Keterikatan Acoustic Version 360.

"Iya ini gorengan, tapi nanti ngerusak suara, minyak soalnya," kata Lukman.

Namun Ariel tak menggubris. Dia tetap memakan gorengan yang telah diambilnya.

Selengkapnya baca di sini.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Kistyarini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi