Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Gal Gadot Buka Suara soal Jadi Pemeran Cleopatra

Baca di App
Lihat Foto
ANGELA WEISS / AFP
Gal Gadot dalam balutan busana karya perancang asal Lebanon, Elie Saab.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Artis peran Gal Gadot akhirnya buka suara soal dirinya yang akan menjadi pemeran utama film Cleopatra.

Dalam sesi wawancara bersama BBC Arabic, Gal Gadot ditanya soal pendapatnya tentang orang-orang Mesir yang menganggap film Cleopatra menjadi terlalu Hollywood.

"Pertama-tama, jika kalian ingin tahu fakta sebenarnya, Cleopatra adalah orang Makedonia," kata Gal Gadot seperti dilansir dari E! Online, Jumat (25/12/2020).

Baca juga: Gal Gadot Bakal Jadi Ratu Mesir di Film Biopik Cleopatra

Tim casting sebenarnya sempat mencari bintang film asli Makedonia untuk memerankan Cleopatra.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun pencarian tersebut tidak menemukan hasil yang memuaskan sehingga akhirnya Gal Gadot dipilih untuk berperan sebagai Cleopatra.

"Kami sempat mencari aktris Makedonia yang cocok memerankan Cleopatra. Namun tidak ada yang pas. Dan aku sangat tertarik dengan Cleopatra," ujar pemain film Wonder Woman tersebut.

Baca juga: Gal Gadot Diserang Warganet Usai Umumkan Peran Jadi Cleopatra, Kenapa?

Gal Gadot lalu menekankan bahwa film Cleopatra ini akan bercerita tentang sebuah kisah yang universal.

Dengan bantuan tangan dingin sutradara Patty Jenkins, ia sangat yakin film Cleopatra akan sangat memuaskan bagi semua orang.

"Bagiku, sebagai orang yang mencintai rakyat, dan aku memiliki teman dari seluruh dunia, entah mereka Muslim, Nasrani, Katolik, Ateis, Buddha, atau Yahudi, rakyat tetaplah rakyat," kata Gal Gadot.

Baca juga: Sebelum Gal Gadot, Ini Deretan Para Aktris Pemeran Cleopatra

"Aku ingin merayakan warisan dari Cleopatra dan menghormati ikon bersejarah yang sangat luar biasa ini karena aku sangat mengaguminya," lanjutnya.

Berbeda dari film-film Cleopatra sebelumnya, film yang akan dibintangi oleh Gal Gadot ini akan mengambil sudut pandang dari perspektif perempuan.

Pada 1963, Elizabeth Taylor juga sempat memerankan Cleopatra dalam film yang diarahkan sutradara Joseph L Mankiewicz.

Baca juga: Gal Gadot Berikan Kesaksian soal Pelanggaran Justice League

Pengumuman perdana tentang rencana pembuatan film Cleopatra dilakukan oleh Paramount Pictures pada Oktober 2020m

Pengumuman tersebut sempat menuai pro dan kontra di media sosial karena dianggap 'terlalu putih' dengan menggunakan aktris-aktris dari Hollywood.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: EOnline
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi