Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Roy Marten Berharap Gading Marten Move On dan Belajar dari Kegagalan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Roy Marten
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor senior Roy Marten berharap anaknya, Gading Marten, bisa segera move on dan belajar dari kegagalan pernikahan dengan Gisel Anastasia.

Saat ini, Gading Marten sendiri diisukan tengah menjalin hubungan dengan Karen Nijsen.

"Saya lihat dia baru bahagia, ceria kembali. Mudah-mudahan Gading bisa move on, bisa menemukan kembali," ucap Roy saat ditemui di Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).

Baca juga: Roy Marten Ungkap Hubungan Asmara Gading Marten dan Karen Nijsen

Kegagalan membina rumah tangga dengan Gisel dianggap Roy Marten sebagai sebuah pelajaran berharga yang seharusnya dipetik Gading Marten.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Roy Marten, perceraian itu adalah sebuah proses pendewasaan diri bagi anaknya.

"Gagal itu ada dua jenis, gagal yang membangkitkan kita untuk bangkit, gagal yang memberi pelajaran buat kita untuk belajar, atau gagal ya memang gagal, yang merusak," katanya.

Baca juga: 5 Hal yang Tak Banyak Diketahui dari Roy Marten dan Bos Sido Muncul

"Jadi, saya akan memilih gagal yang pertama. Saat gagal itu memberikan pelajaran kita untuk bangkit lagi," lanjutnya.

Sejauh ini, Roy Marten mengaku belum diperkenalkan secara langsung dengan Karen Nijsen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi