Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Promotor Musik Sebut Drive-In Concert Masih Alternatif Terbaik di 2021

Baca di App
Lihat Foto
KRISTIANTO PURNOMO
Pengunjung menyaksikan Danamon New Live Experience, Drive-In Concert di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (29/8/2020). Kahitna tampil dalam hari pertama acara Drive-In Concert perdana di Jakarta.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com – Industri musik termasuk salah satu sektor yang terkena dampak dari merebaknya Covid-19 di Indonesia. Hal tersebut membuat cukup banyak festival musik yang dibatalkan.

Untuk menyiasatinya, konsep Drive In Concert pun dijalankan sejak 2020, tahun awal terjadinya pandemi Covid-19.

Baca juga: Peraturan Drive-In Concert Jakarta dan Parade Bunyi Klakson yang Bersahutan

Event yang digagas oleh Berlian Entertainment ini memungkinkan orang menikmati konser musik, meski hanya dari dalam mobil.

Dino Hamid selaku CEO Berlian Entertainment menyebut, Drive In Concert masih menjadi solusi atau alternatif terbaik untuk dijalankan di tengah pandemi yang belum terselesaikan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Sepertinya masih menjadi alternatif utama dikarenakan kondisi offline belum memungkinkan di jalankan secara ideal. Dan Drive In Konser salah satu solusi terbaik konser offline yang dijalankan,” ungkap Dino saat dihubungi Kompas.com, Senin (4/11/2020).

Baca juga: Drive-In Concert Pertama di Jakarta Digelar Hari Ini

Menurutnya, Drive In Concert aman karena menerapkan protokol kesehatan yang begitu ketat.

“Saya salah satu yang menjalankannya. Ya, terbaik dikarenakan konsepnya cukup aman dari sisi Prokes-nya,” lanjut Dino.

Chairman of Indonesian Music Promoter Association (APMI) ini juga bersyukur mendapat respons yang positif dari banyak pihak soal event yang ia adakan ini.

Baca juga: Persiapan Drive-In Concert The Chainsmokers

“Kemarin pun mendapat respons yang sangat positif dari sisi audiens, sponsor maupun media lokal dan internasional,” tutur Dino.

Sebagai informasi, Danamon New Live Experience, Drive-In Concert pertama di Jakarta digelar Sabtu (29/8/2020).

Pihak penyelenggara, Berlian Entertainment, menyediakan kapasitas untuk 300 mobil di acara ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi