Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pernah Dicuekin Raffi Ahmad, Anwar Sanjaya Sempat Berpikir Mundur dari Dunia Hiburan

Baca di App
Lihat Foto
instagram @anwar_bab
Komedian sekaligus finalis Masterchef Indonesia, Anwar Sanjaya.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Anwar Sanjaya mengaku pernah mendapat diskriminasi sebagai artis baru di dunia hiburan.

Ketika itu, Anwar bercerita dia "dicuekin" Raffi Ahmad dan artis lainnya saat pertama kali nge-host bareng di sebuah acara televisi.

Anwar mengatakan, Raffi Ahmad cs bersikap cuek terhadapnya selama tiga bulan awal bekerja di dunia entertainment.

Baca juga: Kenang Awal Karier, Anwar Sanjaya Pernah Dicuekin Raffi Ahmad Saat Nge-Host Bareng

"Jadi lu dicuekin tapi tetap berjuang? Enggak yang sudahlah gue berhenti aja dicuekin di televisi?" tanya Deddy Corbuzier, dikutip dari kanal YouTube Trans7 Official, Rabu (6/1/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena kejadian itu, komedian berusia 27 tahun ini sempat berpikir mundur dan tak ingin melanjutkan karier sebagai entertainer.

"Iya, sempat berpikir begitu. Sempat yang 'sudah ah kerja di televisi kok begini ya'," ujar Anwar Sanjaya.

Baca juga: Anwar Sanjaya Lebih Bangga Dianggap Sebagai Chef

Untuk membuktikan bahwa dia bisa beradaptasi di dunia hiburan, akhirnya Anwar tetap meneruskan kariernya tersebut.

"Tetap saja (berjuang), karena aku mau ngasih tahu mereka aku tuh bisa gabung sama lu pada, aku tuh bisa punya potensi," ucap Anwar.

Walaupun pernah dicuekin saat awal karier, Anwar menuturkan dia kini sudah diterima dengan baik oleh artis-artis lainnya.

Baca juga: Anwar Sanjaya Akui Sempat Tak Setujui Orangtua Jadi Chef atau Artis

"Sekarang bisa, diterima," tutur komedian yang jago masak ini.

Anwar mengaku tidak menyimpan dendam karena dia menjadikan kejadian tersebut sebuah pelajaran.

Anwar Sanjaya berhasil mencuri perhatian publik sejak ikut ajang pencarian bakat memasak Master Chef Indonesia karena tingkah kocaknya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi